NUSANTARA

Waspada Cuaca Ekstrem saat Melintasi Tol Jomo selama Nataru

Imbauan ini menyusul prediksi cuaca ekstrem yang terjadi sepanjang momen libur Nataru.

AUTHOR / Muji Lestari

Waspada Cuaca Ekstrem saat Melintasi Tol Jomo selama Nataru
Hujan deras terjadi di ruas tol Jombang-Mojokerto, Jumat, 22/12/2023. Foto: KBR/Muji Lestari

KBR, Jombang- Para pengguna jalan yang memanfaatkan ruas tol Jombang-Mojokerto (Tol Jomo) diminta waspada saat melintasi jalan tersebut selama musim libur Natal dan Tahun Baru 2024 (Nataru). Imbauan ini menyusul prediksi cuaca ekstrem yang terjadi sepanjang momen libur Nataru.

Kepala Departemen Operasi dan Pemeliharaan ASTRA Tol Jombang-Mojokerto, Yuni Rihal mengatakan, sudah menerima imbauan dari BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika) terkait prediksi cuaca ekstrem selama Nataru, semisal angin kencang.

"Terkait dengan cuaca buruk itu terkait dengan masalah angin kencang, hujan deras kemudian banjir dan sebagainya. Ini memang beberapa kali kita memang sudah antisipasi artinya kalau memang angin kencang itu memang di beberapa posisi jembatan kita sudah ada peringatan, awas angin kencang, karena itu memang sebaiknya ketika angin kencang pengguna jalan juga harus mengurangi kecepatan semakin cepat semakin melayang sehingga menimbulkan selip," ujarnya, Senin, (25/12/2023).

Untuk mengantisipasi banjir, petugas tol juga sudah membersihkan saluran pembuangan air di jalur tol. Upaya ini dilakukan berkala dan dilakukan pengecekan setiap hari. Sehingga ketika hujan deras, tidak ada gangguan soal pembuangan.

"Kami juga menyiagakan petugas di sekitar lokasi. Yakni, ketika ada tumpukan sampah yang menyebabkan sumbatan air, mereka langsung melakukan pembersihan. Sehingga tidak mengakibatkan luberan air," lanjutnya.

Tim Darurat

Yuni Rihal menambahkan, Astra Tol Jomo juga telah menyiapkan tim darurat untuk penanganan becana dalam kondisi tertentu. Bahkan manajemen tol juga sudah bekerja sama dengan BPBD Jombang untuk penanganan bencana di ruas tol sepanjang 40,5 kilometer.

"Misalnya dalam kondisi darurat adanya bencana, kami sudah menjalin kerja sama dengan BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Jombang. Semisal kita kekurangan peralatan maka meminta bantuan BPBD," katanya.

Kata dia, Astra Tol Jomo berkomitmen memberi layanan dan fasilitas terbaik untuk pengguna jalan.

"Agar pengguna jalan dapat menikmati perjalanan dengan lancar, aman dan nyaman selama libur Nataru," pungkasnya.

Baca juga:

Editor: Sindu

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!