NASIONAL
TNI AL Dukung Distribusi Logistik Pemilu di Pulau Terpencil dan Terluar
TNI AL tidak hanya sebagai penjaga laut namun punya peran untuk memelihara ketertiban dan keamanan nasional serta berperan aktif memastikan pemilu berjalan jujur dan adil,” kata Kasal Muhammad Ali.
AUTHOR / Rangga Sugeri
KBR, Jakarta– TNI Angkatan Laut Indonesia (TNI AL) siap membantu pemerintah mendistribusikan logistik Pemilu 2024, khususnya agar bisa sampai ke pulau-pulau terpencil dan terluar di Indonesia.
Kepala Staf Angakatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali mengatakan, TNI AL akan mendukung proses kelancaran Pemilu 2024 di Indonesia, agar berjalan jujur dan adil dengan alutsista yang memadai.
“Saya ingatkan bahwa di tahun politik ini peran armada sangat penting dalam mendukung proses kelancaran pesta demokrasi di tanah air, TNI AL tidak hanya sebagai penjaga laut namun punya peran untuk memelihara ketertiban dan keamanan nasional serta berperan aktif memastikan pemilu berjalan jujur dan adil,” kata Kasal Muhammad Ali saat memberikan sambutan Peringatan Hari Armada 2023 di Jakarta, yang dipantau dari kanal YouTube TNI Angakatan Laut, Selasa (5/12/2023).
Ali menambahkan, TNI Angkatan Laut juga sudah menyiapkan armada kapal angkatan laut (KAL) dan kapal perang KRI.
Ia menyebut, persiapan itu untuk membantu Komisi Pemilihan Umum (KPU) mendistribusikan logistik pemilu 2024 ke daerah-daerah kepulauan yang hanya dapat diakses melalui jalur laut.
Baca juga:
- Anggota DPR Pertanyakan Anggaran Kemenhan Bertambah 61 Triliun Jelang Pemilu
- KPU Jakarta Pusat Akan Rekrut 21.903 Petugas di TPS, Berikut Jadwal dan Persyaratannya
Editor: Resky Novianto
Komentar
KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!