NASIONAL

Buya Syafii Meninggal, Presiden Jokowi Langsung ke Yogyakarta

Presiden ke Yogyakarta, setelah mendengar kabar wafatnya Buya Syafii.

AUTHOR / Astri Septiani

Buya Syafii Meninggal, Presiden Jokowi Langsung ke Yogyakarta
Ilustrasi: Presiden Joko Widodo bertolak ke Yogyakarta untuk menyampaikan belasungkawa secara langsung kepada keluarga almarhum Buya Syafii Maarif. ANTARA

KBR, Jakarta- Presiden Joko Widodo bertolak ke Yogyakarta untuk menyampaikan belasungkawa secara langsung kepada segenap keluarga almarhum Buya Syafii Maarif. Presiden ke Yogyakarta, setelah mendengar kabar wafatnya Buya Syafii, Jumat, 27 Mei 2022.

Presiden Jokowi berangkat dari Istana Merdeka, Jakarta, sekitar pukul 12:30 WIB, usai melaksanakan salat Jumat di Masjid Baiturrahim, Kompleks Istana Kepresidenan. Dari istana, Jokowi menuju hanggar milik Garuda Maintenance Facility (GMF), Kawasan Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten, tempat Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 terparkir.

Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 lepas landas sekitar pukul 13:50 WIB. Setibanya di Yogyakarta, Jokowi langsung menuju Masjid Gedhe Kauman tempat almarhum disemayamkan.

Turut mendampingi Presiden Jokowi, yaitu Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Baca juga:

Cendekiawan muslim Ahmad Syafii Maarif wafat di Yogyakarta, Jumat pagi, pukul 10.15. Kabar duka itu disampaikan Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nasir melalui situs resmi Muhammadiyah.

Sesudah salat Ashar petang ini, jenazah akan dimakamkan di Kompleks Pemakaman Muhammadiyah Husnul Khotimah di Dusun Donomulyo, Kapanewon Nanggulan, Kulonprogo, Yogyakarta.

Buya Syafi'i sempat dirawat di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman, Yogyakarta sejak 14 Mei lalu, karena mengalami sesak napas. Bekas Ketua Umum PP Muhammadiyah, Buya Syafi'i wafat, empat hari sebelum hari ulang tahunnya yang ke-87.

Editor: Sindu

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!