NUSANTARA

Selain Pisang, Daerah Ini Penghasil Beras Terbaik

Kaliorang tampaknya bukan hanya penghasil pisang terbesar di Kutai Timur, Kalimantan Timur. Tetapi selain penghasil pisang, juga merupakan salah satu penghasil beras terbaik. Hal ini diutarakan oleh Sekretaris Camat Kaliorang (Sekcam) Bainahum.

AUTHOR / Gema Wana Prima

Selain Pisang, Daerah Ini Penghasil Beras Terbaik
Pisang, Penghasil Beras Terbaik, Kaliorang

KBR68H, Sangatta - Kaliorang tampaknya bukan hanya penghasil pisang terbesar di Kutai Timur, Kalimantan Timur.  Tetapi selain penghasil pisang, juga merupakan salah satu  penghasil beras terbaik. Hal ini diutarakan oleh Sekretaris Camat Kaliorang (Sekcam) Bainahum.

“Kita tidak hanya penghasil pisang terbesar, tetapi juga merupakan penghasil beras terbaik. Jadi kami minta untuk beras, agar dapat diberikan kemasan khas Kaliorang,”pintanya.

Menurutnya, Kaliorang sebagai daerah penghasil pisang dan beras terbesar akan dikembangkan dan dipromosikan ke luar daerah. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan perekonomian Kutai Timur khususnya Kaliorang.

“Masih banyak potensi Kaliorang yang belum digali dan dikembangkan. Oleh sebabnya, kita sebagai pemerintah sekuat mungkin menggali hal tersebut,” kata Bainahum.

Menurutnya, Kaliorang merupakan daerah yang berkembang dan terus maju yang kelak menjadi desa yang mandiri. Buktinya, kata dia, jalan poros hingga jalan kecilnya sudah tersentuh oleh aspal. Selain itu, perusahaan tambang, minyak, sawit hingga semen juga sudah  menghiasi dan meramaikan Kaliorang.

“Kan salah satu ciri-ciri tempat berkembang diantaranya banyaknya pendatang, dan pengusaha-pengusaha yang berusaha dan berinfestasi di tempat tersebut. Jadi mengikuti perkembangan jaman, Kaliorang akan lebih cepat maju ketimbang yang lain,” harapnya.

Sumber: Gema Wana Prima
Editor: Anto Sidharta

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!