NUSANTARA

Pilkada Jombang, Warsubi-Salman Obral Janji jika Menang

Pasangan Warsa sudah mengantongi dukungan 60 persen kursi DPRD, dan partai non-parlemen untuk maju di Pilkada Jombang.

AUTHOR / Muji Lestari

EDITOR / Sindu

Pilkada Jombang, Warsubi-Salman Obral Janji jika Menang
Warsubi-Salman, salah satu pasangan bakal calon di Pilkada Jombang, saat hadir di acara jalan sehat di alon-alon, Minggu, (25-08-2024). Foto: KBR/Muji Lestari

KBR, Jombang- Pasangan Warsubi-Salmanudin Yazid atau Gus Salman (Warsa) berjanji membenahi infrastruktur di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, jika menang Pilkada 2024. Janji ini disampaikan Warsubi saat sosialisasi melalui acara jalan sehat di Alun-Alun Jombang, Minggu, 25 Agustus 2024.

Kader Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga berjanji akan menarik banyak investor ke Kota Santri. Warsubi bilang, pasangan Warsa siap membawa perubahan menyeluruh di Jombang.

"Kami akan membangun Kabupaten Jombang yang lebih baik, Jombang yang maju, sejahtera. Menyongsong tahun 2045 menuju Indonesia emas makanya Jombang harus banyak perubahan terutama, infrastruktur harus ditingkatkan, pertanian, peternakan, perikanan, UMKM harus diberdayakan, investasi ditingkatkan baik dari dalam negeri, luar negeri, pokoknya Jombang ini maju," ujarnya.

Baca juga:

Warsubi mengaku, saat ini pasangan Warsa sudah mengantongi dukungan 60 persen kursi DPRD, dan partai non-parlemen untuk maju di Pilkada Jombang.

"Nanti deklarasi tanggal 27 bersama partai koalisi lima partai bersama Gerindra, PKB, Golkar, PKS dan Nasdem dan partai non-parlemen PSI dan PAN, itu nanti akan deklarasi di Hotel Yusro, hari Selasa Legi, 27 Agustus 2024. Tanggal 28 Agustus 2024, Rabu Pahing kami akan daftar ke KPU jam 09.00 WIB," terangnya.

Dengan dukungan dominan ini, Warsubi optimistis bakal memenangkan Pilkada Jombang, 27 November 2024.

"Target kami 70 persen suara karena kami didukung partai koalisi, itu 30 kursi berarti 60 persen," tandansya.

Sejauh ini pasangan Warsubi-Salman sudah mengantongi rekomendasi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang memperoleh 12 kursi di DPRD Jombang pada Pemilu Legislatif 2024. 

Lalu, pada 21 Agustus 2024, Partai Gerindra juga memberikan rekomendasi. Dukungan dari DPP Partai Gerindra itu diserahkan di kantor DPD Jawa Timur, Surabaya. Di Jombang, partai berlambang kepala burung garuda tersebut mendapatkan delapan kursi dewan.

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!