NUSANTARA

3000 Pengawas Awasi Rekapitulasi Hasil Pilkada NTB

Kementerian Energi Sumber Daya dan Mineral (ESDM) enggan menyalahkan PT. Freeport Indonesia dalam peristiwa longsornya terowongan Big Gossan, di Timika, Papua.

AUTHOR / Farizo Aldino

3000 Pengawas Awasi Rekapitulasi Hasil Pilkada NTB
pilkada ntb, pengawas, farizo aldino, bambang karyono

KBR68H, Mataram - Lebih dari tiga ribu Petugas Pengawas Lapangan (PPL) mengawasi rekapitulasi penghitungan suara pemilihan gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) di tingkat desa dan kelurahan. Ketua Divisi Pengawasan Bawaslu NTB, Bambang Karyono mengatakan, pengawasan lapangan juga dilakukan saat malam. Ini dilakukan bersama petugas polisi untuk menghindari tindak kecurangan selama proses rekapitulasi.


”Pada detik ini kami siaga dalam mengamankan kotak suara di tingkat desa. Tadi malam teman-teman juga ronda untuk itu bersama pihak kepolisian. Jadi dalam beberapa hari kedepan, hal itu akan tetap kami lakukan untuk menghindari adanya kemungkinan-kemungkinan lah ya, hal-hal yang tidak kita inginkan itu terjadi”


 Sementara itu, Komisioner KPU NTB, Ilyas Sarbini mengatakan, proses rekapitulasi penghitungan suara tingkat PPS dilakukan hingga 16 Mei besok. Sementara, penghitungan suara tingkat kecamatan atau PPK akan dilakukan pada 17 hingga 19 Mei mendatang. Pada 23 Mei mendatang, KPU NTB akan melakukan rapat pleno untuk menetapkan pemenang Pilgub NTB.



Editor: Nanda Hidayat

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!