NASIONAL

Erick Thohir: Memainkan Joey, Dean, dan Emil Lawan Australia Keputusan Pelatih

Tiga pemain yang baru dinaturalisasi yakni Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero, bisa memperkuat Timnas Indonesia menghadapi Australia.

AUTHOR / Wahyu Setiawan

EDITOR / Resky Novianto

Google News
Erick Thohir: Memainkan Joey, Dean, dan Emil Lawan Australia Keputusan Pelatih
Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero diambil sumpah menjadi WNI di KBRI Roma, Senin (10/3/2025). (Dok PSSI)

KBR, Jakarta - Tiga pemain yang baru dinaturalisasi yakni Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero, bisa memperkuat Timnas Indonesia menghadapi Australia, 20 Maret mendatang. Laga itu merupakan bagian dari kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan keputusan pemilihan pemain ada di tangan pelatih.

"Dan Alhamdulillah approval dari AFC dan FIFA untuk pindah federasi untuk Joey, Emil, dan Dean sudah tuntas kemarin. Jadi mereka masuk ke slot 30 pemain, sayang Egi cedera jadi 29 yang berangkat. Nah nanti akan dipilih lagi itu 23 pemain," kata Erick.

Erick mengatakan tim inti akan berangkat ke Australia pada Minggu malam lusa. Namun beberapa pemain yang merumput di Eropa kemungkinan baru mendarat di Australia dua hari sebelum laga.

Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero telah diambil sumpah menjadi warga negara Indonesia pada 10 Maret lalu di KBRI Roma, Italia.

Baca juga:

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!