BERITA

Aparat Polisi Jaga Ketat Pleno Rakapitulasi Suara di Bali

Rekapitulasi penghitungan suara pemilihan presiden dan wakil presiden tingkat Provinsi Bali dijaga ketat aparat polisi. Penjagaan dimulai dari pintu masuk Kantor KPUD Bali hingga pemeriksaan oleh aparat dengan alat detektor di pintu masuk ruangan pleno.

AUTHOR / Yulius Martoni

Aparat Polisi Jaga Ketat Pleno Rakapitulasi Suara di Bali
Aparat Polisi, Pleno Rakapitulasi Suara di Bali

KBR, Denpasar - Rekapitulasi penghitungan suara pemilihan presiden dan wakil presiden tingkat Provinsi Bali dijaga ketat aparat polisi. Penjagaan dimulai dari pintu masuk Kantor KPUD Bali hingga pemeriksaan oleh aparat dengan alat detektor di pintu masuk ruangan pleno.

Polisi juga mengawal pengangkatan kotak suara ke ruang pleno. Sementara, di luar Kantor KPU, sejumlah personel dengan sejumlah kendaraan pengamanan juga bersiaga di di sisi kiri dan kanan.

Saat ini proses pleno masih berjalan dengan pembacaan hasil pleno dari Sembilan kabupaten kota di Bali. Pleno berjalan alot  dari pembacaan hasil rekapitulasi kota Denpasar, Kabupaten Badung, Tabanan mendapat tanggapan dari saksi capres-cawapres nomor urut satu yakni Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

Misalnya saja, di kabupaten Tabanan terdapat 4 tempat pemungutan suara (TPS), pasangan nomor urut satu tidak mendapatkan satu suara pun. Saksi nomor urut satu juga mempertanyakan banyaknya pemilih yang menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) di Kecamatan Kuta..

Editor: Anto Sidharta

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!