Meutya Hafid menjadi Menteri Komunikasi dan Digital menggantikan Budi Arie Setiadi.
Penulis: Ardhi Ridwansyah
Editor: Wahyu Setiawan

KBR, Jakarta – Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid memastikan akan terus memberantas praktik judi online. Komitmen itu dia sampaikan saat acara serah terima jabatan dari menteri sebelumnya Budi Arie di Kantor Kominfo, Jakarta.
"Fokus-fokus kami tentu masih sama melanjutkan apa yang dilakukan menteri sebelumnya, saya sudah sampaikan ke beliau bahwa perang beliau terhadap judi online pasti akan kami teruskan sama-sama, enggak boleh kendur," katanya, Senin (21/10/2024).
Politikus Partai Golkar itu juga ingin memperbaiki akses internet supaya lebih merata.
"Kemudian juga hal-hal lain tentu komunikasi, internet yang lebih merata, internet yang lebih berkeadilan," sambungnya.
Selain itu, soal keamanan data juga menjadi atensinya.
"Ini tentu permasalahan kita semua, bukan permasalahan menteri-menteri sebelumnya tidak, tapi ini jadi permasalahan kita semua bagaimana kita segera bisa untuk mengamankan data bangsa ini," ucapnya.
Meutya Hafid menjadi Menteri Komunikasi dan Digital menggantikan Budi Arie Setiadi. Meutya dilantik Presiden Prabowo Subianto bersamaan dengan pelantikan anggota Kabinet Merah Putih di Istana Negara, Jakarta, Senin (21/10/2024).
Baca juga:
- OJK Blokir 8 Ribu Rekening Terkait Judi Online
- PPATK: Seribuan Wakil Rakyat dan Pegawai di DPR-DPRD Main Judi Online