NUSANTARA

Tahun Baru Imlek, PT KAI Diskon Harga Tiket

Jelang Tahun Baru Imlek 2565 pada 31 Januari mendatang, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) III Cirebon memangkas harga tiket ke berbagai jurusan, yang dikemas dalam program promosi

AUTHOR / Suara Gratia

Tahun Baru Imlek, PT KAI Diskon Harga Tiket
Tahun Baru Imlek, PT KAI, Diskon Harga Tiket

KBR68H, Cirebon – Jelang Tahun Baru Imlek 2565 pada 31 Januari mendatang, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) III Cirebon memangkas harga tiket ke berbagai jurusan, yang dikemas dalam program promosi “Gong Xi Fat Chai”. Selama satu bulan ke depan, yakni sampai 28 Februari 2014, calon penumpang khusus kelas eksekutif dapat menikmati potongan harga tiket tersebut.

Ketetapan ini mulai berlaku pada penjualan atau pemesanan tiket dan keberangkatan pada tanggal 27 Januari 2014 mendatang. Berikut jurusan kereta api dan potongan harga yang diberikan PT KAI:

Bandung – Jakarta – Cirebon pulang pergi (PP) Rp 58.000 berlaku pada Kereta Api Argo Parahyangan (Tarif normal Rp 60.000 s/d Rp 110.000)  dan Ciremai Ekspress (Tarif normal kelas eksekutif Rp 90.000).

Jakarta – Cirebon Rp 88.000 berlaku pada KA Cirebon Ekspress (Tarif normal Rp 110.000 s/d Rp 230.000) dan Argo Jati (Tarif normal Rp 100.000 s/d Rp 230.000).

Jakarta – Semarang/Solo/Yogyakarta PP (Tarif normal Rp 250.000 s/d Rp 600.000) berlaku pada KA Argo Lawu, Argo Dwipangga,  Argo Sindoro, Argo Muria, Taksaka 1, dan Taksaka 2.

Jakarta – Madiun/Malang/Surabaya PP Rp 238.000 berlaku pada KA Argo Bromo, Argo Anggrek, Gajayana, Bima, Sembrani, Bangunkarta, dan Gumarang.

“Promo ini memberikan kesempatan lebih besar kepada masyarakat yang ingin menikmati layanan kereta kelas eksekutif,” tutur Kepala Humas Daop III Cirebon Suprapto, ketika ditemui di Stasiun Kejaksan Cirebon. Ia melanjutkan, program tiket promo “Gong Xi Fat Chai” diberlakukan tidak berdasarkan persentase tetapi secara merata atau flat.

Ia menjelaskan, tata cara untuk memperoleh program promosi tersebut melalui loket penjualan di stasiun online, contack center 121,  penjualan chanel eksternal Kereta Api, dan internet reservation.

“Tempat duduk promo dapat dilayani pada masa pemesanan tiket dan penjualan langsung selama persediaan masih ada. Kuota tempat duduk promo ini sebanyak 10 orang per kereta,” bebernya.

Ia menambahkan, tiket ini tidak dapat ditunda atau diganti dan tiket promo dapat dibatalkan, namun tidak dapat pengembalian biaya. “Promo ini pun tidak berlaku dengan reduksi lainnya,” tutupnya.(Frans C. Mokalu)

Sumber: Suara Gratia
Editor: Anto Sidharta

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!