NUSANTARA

Jemaah Majlis Ta'lim Ibadurrahman Jombang Salat Id Hari Ini

Mereka salat id sehari lebih awal, sementara pemerintah menetapkan Iduladha atau 10 Dzulhijjah 1445 Hijriah jatuh pada Senin, 17 Juni 2024.

AUTHOR / Muji Lestari

EDITOR / Sindu

Jemaah Majlis Ta'lim Ibadurrahman Jombang Salat Id Hari Ini
Jemaah Majlis Ta'lim Baiturrahman di Jabon, Jombang, Jatim, saat salat Iduladha, Minggu, 16-6-2024. Foto: KBR/Muji Lestari

KBR, Jombang- Jemaah Majlis Ta'lim Ibadurrahman di Jombang, Jawa Timur melaksanakan salat Iduladha hari ini, Minggu, 16 Juni 2024. Salat id dilaksanakan di Masjid Syech Muhammad Abdullah Salim, Jalan Basuki Rahmad, Desa Jabon, KecamatanJombang.

Mereka salat id sehari lebih awal, sementara pemerintah menetapkan Iduladha atau 10 Dzulhijjah 1445 Hijriah jatuh pada Senin, 17 Juni 2024.

Khatib masjid, Ahmad Rizal mengatakan, keputusan salat id dilakukan lebih awal bukan tanpa alasan. Namun, merujuk jadwal pelaksanaan ibadah haji di Makkah yang telah melaksanakan wukuf di Arafah.

"Majlis Ta'lim Ibadurrahman pada hari ini 16 Juni 2024 menggelar salat Iduladha mengacu keputusan takmir di Makkah, yang di mana pelaksanaan Iduladha ini selalu berkaitan dengan pelaksanaan ibadah haji, jadi kami mengacunya mengikuti pendapat untuk penentuan awal bulan Dzulhijjah atau 10 Dzulhijjah itu mengikuti keputusan dari siapa yang menyelenggarakan ibadah haji," ungkapnya usai salat.

red
Jemaah Majlis Ta'lim Baiturrahman di Jabon, Jombang, Jatim, saat salat Iduladha, Minggu, 16-6-2024. Foto: KBR/Muji Lestari.jpg

Diikuti Ratusan Orang

Rizal mengatakan, ratusan orang yang ikut salat mayoritas adalah Jemaah Majlis Ta'lim Ibadurrahman, dan penduduk sekitar. Dia mengeklaim, salat id juga dilaksanakan di banyak daerah lain di seluruh Indonesia hari ini.

"Yang mengikuti kurang lebih ada 200 lebih pada pagi hari ini. Insyaallah ini juga diselenggarakan di beberapa kota/kabupaten di Indonesia yang mengadakan sesuai pelaksaan salat," tandasnya.

Salat id berjalan lancar. Para jemaah terlihat mengikuti ibadah salat hari raya kurban tersebut dengan khusyuk, dan berjalan selama beberapa menit.

Baca juga:

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!