NUSANTARA

Jelang Sidang, Keluarga TKI Erwiana Minta Jaminan Keselamatan

Keluarga Erwiana Sulistyaningsih, TKI korban penyiksaan majikan mendesak pemerintah menjaga keamanan Erwiana.

AUTHOR / Yudha Satriawan

Jelang Sidang, Keluarga TKI Erwiana Minta Jaminan Keselamatan
TKI Hongkong, Erwiana Sulistyaningsih, Jaminan Keamanan

KBR68H, Surakarta- Keluarga Erwiana Sulistyaningsih, TKI korban penyiksaan majikan mendesak pemerintah menjaga keamanan Erwiana. Permintaan ini dilontarkan terkait sidang penyiksaan yang akan digelar bulan depan di Hong Kong. 


Orang tua Erwiana, Rohmat Saputro mengatakan keluarga khawatir lantaran majikannya kini hanya menjadi tahanan kota. Karena itu penting baginya agar pihak Konsulat Jenderal Indonesia  menjaga keselamatan Erwiana.


“Kami minta perlindungan. Terutama keselamatan anak saya dan keluarga saya, di mana saja. Anak saya menjalani sidang bulan depan di Hong Kong, sedangkan majikannya masih bebas meski menjadi tahanan kota karena sudah membayar uang jaminan. Saya dan keluarga sangat khawatir dengan anak saya dan keluarga. Saya minta perlindungan pemerintah Indonesia dan Pemerintah Hong Kong supaya persidangan berjalan aman, adil, dan menjaga keselamatan anak saya dan keluarga," kata Rohmat Saputro.


Jelang persidangan bulan depan, kondisi Erwiana belum pulih benar. Masih ada beberapa luka luar dan luka dalam yang dialaminya. Dia harus masih menjalani sejumlah pemeriksaan kesehatan. 


Erwiana ditemukan di Bandara Hong Kong dengan kondisi lemah dan penuh luka. Seorang rekan TKI lainnya di Hong Kong memulangkan Erwiana ke daerah asalnya di Ngawi Jawa Timur. Dia mengaku disiksa majikannya. Kini kasusnya telah masuk ke persidangan. 



Editor : Sutami

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!