NUSANTARA

Alasan Keberatan Warga Mataram soal Pembangunan Hotel

Sejumlah warga Karang Tapen, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, mengklaim belum dimintai persetujuan dalam hal perluasan Hotel Lombok Raya yang terletak di dekat pemukimannya.

AUTHOR / Global FM Lombok

Alasan Keberatan Warga Mataram soal Pembangunan Hotel
Keberatan Warga Mataram, Pembangunan Hotel

KBR68H, Mataram - Sejumlah warga Karang Tapen, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, mengklaim belum dimintai persetujuan dalam hal perluasan Hotel Lombok Raya yang terletak di dekat pemukimannya.

Warga Karang Tapen keberatan dengan tinggi bangunan yang akan dibangun. Mereka menuntut agar manajemen hotel tidak membangun gedung terlalu tinggi untuk memberi rasa aman bagi warga sekitar.

Salah seorang warga Karang Tapen, Muksin mengatakan, tingginya bangunan tersebut kurang memberikan ruang gerak kepada warga dan mengurangi cahaya matahari dan udara yang akan masuk ke rumah mereka.

Warga juga mempermasalahkan jam kerja yang dilakukan oleh pekerja. Ia menilai jam kerja yang yang berlaku sudah mengganggu istirahat warga.

Ia mengatakan, kedatangan warga Karang Tapen ke Dinas Tata Kota untuk meminta agar pemda meninjau kembali lokasi bangunan tersebut. Warga berjanji tidak akan menghentikan pembangunan tersebut asalkan permintaan warga dituruti.

Sumber: Global FM Lombok
Editor: Anto Sidharta

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!