NASIONAL

Tak Terbukti Ebola, 5 Orang Sudah Pulang dari RS

Kementerian Kesehatan memulangkan lima orang yang dinyatakan negatif virus Ebola setelah menjalani perawatan di rumah sakit sejumlah daerah.

AUTHOR / Indra Nasution

Tak Terbukti Ebola, 5 Orang Sudah Pulang dari RS
kesehatan, ebola, rs, sakit, negatif

KBR, Jakarta- Kementerian Kesehatan memulangkan lima orang yang dinyatakan negatif virus Ebola setelah menjalani perawatan di rumah sakit sejumlah daerah.

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Kesehatan, Tjandra Yoga Aditama menjelaskan, keputusan itu diambil setelah memeriksa hasil tes dan memantau perkembangan kondisi pasien selama tiga pekan terakhir. Tjandra mengatakan, kelima orang itu saat ini tetap dipantau sesuai penyakitnya masing-masing.

"Lima orang itu terdiri dari 3 orang yang sudah dinyatakan sakit, beberapa bulan yang lalu dan dua orang yang sakit pada bulan Oktober. Jadi mereka itu sudah jelas bukan Ebola jadi tangani sesuai dengan yang ada tergantung penyakitnya. Jika penyakit perlu dipantau, ya di pantau. Jika tidak, ya tidak dipantau," kata Tjandra kepada KBR.

Sebelumnya, pemerintah menolak untuk memberikan persiapan khusus dalam mencegah masuknya virus Ebola. Menurutnya, pengetatan sudah dilakukan di bandara sejak merebaknya MERS beberapa waktu lalu.

Beberapa waktu lalu 29 pekerja Indonesia pulang dari Liberia. Dua orang di antara mereka diduga kuat terjangkit virus Ebola. Namun setelah diteliti ternyata mereka terkena Malaria dan Infeksi tenggorokan akut. Saat ini dua orang itu dirawat di RSUD Madiun.

Editor: Dimas Rizky

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!