NASIONAL
KPI: Kualitas Sinetron dan Infotainment Indonesia di Bawah Standar
Kualitas sinetron dan infotainment dalam 10 tahun terakhir masih di bawah standar
AUTHOR / Naufal Nur Rahman
-
EDITOR / Wahyu Setiawan
KBR, Jakarta – Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) menilai kualitas sinetron dan infotainment dalam 10 tahun terakhir masih di bawah standar. Hal ini disampaikan Ketua KPI Ubaidillah dalam Rapat Kerja dengan Komisi I DPR, Rabu (4/9/2024).
"Riset Indeks Kualitas Program Siaran TV (IKPSTV) ini ada program prioritas yang sudah tahun ke-10 tahun ini, dan dari 10 tahun ini hasil Riset Indeks Kualitas Program Siaran TV, dua program yang sampai hari ini belum naik kualitasnya adalah dua program: sinetron dan infotainment," ungkapnya.
Ubaidillah mengeklaim KPI terus berusaha meningkatkan kualitas sinetron dan infotainment di Indonesia.
"Ini terus menjadi perhatian kami di KPI untuk melakukan peningkatan bagaimana program sinetron dan program infotainment di lembaga penyiaran ini bisa dinaikkan menjadi program yang berkualitas, tentunya bermanfaat bagi masyarakat," tambahnya.
Hasil riset IKPSTV untuk periode 1 Tahun 2023, nilai indeks kategori infotainment hanya 2,80 dan sinetron 2,78. Nilai ini masih di bawah indeks kualitas yang ditetapkan KPI yakni minimal 3,00.
Baca juga:
- Revisi UU Penyiaran di DPR, KPI: Tidak Spesifik Bahas Pasal
- Raker DPR, KPI: Sinetron dan Talkshow Paling Banyak Diadukan Masyarakat
Komentar
KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!