NASIONAL

Hasyim Dipecat, Plt Ketua KPU Pastikan Tahapan Pilkada Tidak Terganggu

"Kita ingin memastikan tidak ada tahapan apapun yang terganggu,"

AUTHOR / Ardhi Ridwansyah

EDITOR / Rony Sitanggang

DKPP berhentikan Hasyim sebagai Ketua KPU
Hasyim diberhentikan, Plt Ketua KPU Mochammad Afifuddin memberikan keterangan pers terkait pemilihan pelaksana Ketua, Kamis (04/07/24). (Antara/Muhammad Adimaja

KBR, Jakarta–  Pelaksana tugas (Plt) Ketua KPU RI, Mochammad Afifudin memastikan pascadipecatnya Ketua KPU RI, Hasyim Asyari tidak mengganggu proses tahapan serta pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 yang digelar November mendatang.

“Kita akan menghadapi Pilkada Serentak 2024 sehingga yang kita lakukan adalah kita ingin memastikan tidak ada tahapan apapun yang terganggu, tidak ada pesiapan apapun yang terganggu dari sisi keoganisasian KPU RI,” ucapnya saat konferensi pers di Gedung KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2024).

Afif mengatakan, segera melakukan percepatan dan konsolidasi di jajaran KPU baik di tingkat provinsi maupun daerah kabupaten/kota.

“Pascarapat pleno tadi kami akan memastikan seluruh hal, melakukan pengecekan-pengecekan,  percepatan-percepatan untuk menyiapkan semua menghadapi beberapa tahapan yang ada di depan kita. Paling tidak yang akan kami lakukan pertama menguatkan kembali konsolidasi internal kita menghadapi satu tindaklanjut dari putusan MK yang sebagian masih belum selesai,” jelasnya.

Baca juga:


Sebelumnya, Afifuddin  resmi menjabat Pelaksana tugas (Plt) Ketua KPU RI menggantikan sementara peran ketua sebelumnya Hasyim Asyari yang dipecat oleh Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) karena pelanggaran etik atas aduan memaksa berhubungan badan  terhadap perempuan dari Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Den Haag berinisial CAT.

Afifuddin menyampaikan dirinya   resmi  menjabat sebagai plt sejak pukul 11.30 WIB berdasar hasil rapat pleno tertutup yang dihadiri lengkap oleh komisioner KPU termasuk drinya dan Sekjen KPU RI. Hasilnya, para pihak bersepakat menjadikan Afifuddin sebagai Plt Ketua KPU RI. 

“Teman teman anggota KPU tadi secara sepakat memberikan mandat  kepercayaan ke saya untuk menjadi pelaksana tugas KPU RI, tentu bukan hal yang mudah tapi harus kita hadapi secara bersama-sama,” kata Afifuddin saat konferensi pers di Gedung KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2024).

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!