ragam
Tim SAR Gabungan Temukan Satu Korban Longsor di Banjarnegara

Tim SAR Gabungan bersama Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa berhasil mengevakuasi satu korban

Penulis: Don Brady

Editor: Don Brady

Audio ini dihasilkan oleh AI
Google News
Tim SAR gabungan TNI, Polri, BPBD, dan relawan Dompet Dhuafa melakukan evakuasi korban di lokasi bencana longsor.

Banjarnegara — Upaya pencarian korban longsor di Dusun Situkung, Desa Pandanarum, Banjarnegara, kembali membuahkan hasil. Tim SAR Gabungan bersama Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa berhasil mengevakuasi satu korban pada Rabu (19/11/2025) siang.

Korban ditemukan di sektor pencarian A, area tertinggi yang terdampak longsoran, sekitar pukul 13.45 WIB.

“Setelah kami bergeser dari sektor C ke A, alhamdulillah kami bersama tim gabungan berhasil mengevakuasi satu korban yang tertimbun,” ujar Fajar, relawan DMC Dompet Dhuafa.

Jasad kemudian dibawa ke mobil jenazah untuk proses identifikasi. Dengan ditemukannya satu korban ini, masih terdapat 25 orang yang belum ditemukan hingga hari keempat operasi pencarian.

DMC Dompet Dhuafa bersama Tim SAR Gabungan terus melanjutkan operasi pencarian dengan memastikan seluruh proses dilakukan secara aman, cepat, dan sesuai standar keselamatan.

#dompetdhuafa
#sar


Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

Loading...