SAGA

Caleg Pesohor Partai Politik (II)

Ia yakin popularitasnya sebagai artis bisa mendongkrak suaranya sebagai caleg dari dapil Jawa Timur

AUTHOR / Erric Permana

Caleg Pesohor Partai Politik (II)
caleg, DPR, pesohor, artis, Pemilu 2014

Dongkrak Popularitas

Selain Bondan, kalangan pesohor lain yang tertarik bergabung sebagai anggota DPR adalah artis sinetron dan penyanyi cantik Angel Lelga.“Saya mempersiapkan diri, karena kalau saya terjun ke politik saya harus benar-benar mempersiapkan diri saya supaya saya betul-betul lebih fokus dan punya tenaga untuk mengayomi masyarakat yang ingin saya kembangkan.”

Senin pekan lalu, Angel Lelga bersama rombongan caleg dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang dipimpin  Ketua Umumnya  Suryadharma Ali mendatangi kantor Komisi pemilihan Umum (KPU) Pusat.  Mereka saat itu menyerahkan nama-nama bakal calon legislator.

Ini jawaban Angel saat ditanya alasannya terjun ke kancah politik. “ Motivasinya pasti saya ingin menjadi orang yang berguna dan untuk meembantu orang kecil. Saya tergerak hatinya untuk berbuat. Saya memiliki, orang kenal Angal Lelga saya didunia entertaintment. Saya punya pekerjaan juga selain di dunia entertaint. Jadi hidup lebih berguna dan menyuarkan rakyat-rakyat kecil. Supaya apa yang saya miliki ada manfaatnya”

Dia mengaku dipinang partai berlambang Ka’bah tersebut. “ PPP karena saya mualaf, saya ingin menjaga ke-Islam-an saya dengan partai yang muslimahnya lebih kuat. Walaupun beberapa partai melamar saya. Saya berpikir saya adalah mualaf.”

Ia yakin popularitasnya sebagai artis bisa mendongkrak suaranya sebagai caleg dari dapil Jawa Timur.  “Kemenangan yah ? saya percaya fans saya dan masyarakat mencintai saya. Alhamdulillah kalau saya terjun ke lapangan dan ke daerah, mereka gak memandang saya sebagai caleg dulu, yang penting mereka melihat oh mba Angel mau turun ke bawah. Pastinya saya, lebih  fokus ke pendidikan. Kan saya  punya kampus, saya akan membantu rakyat kecil yang tidak mampu bersekolah. Saya akan menyuarakan itu dan membantu mereka sekolah. Itu yang saya inginkan sih.”

Serupa dengan Bondan, Angel tak mau menyebut dana yang disiapkan untuk nyaleg. “ Mba kabarnya untuk menjadi caleg ini butuh uang banyak, mba sendiri menyiapkan berapa untuk menjadi caleg ? Yah banyak orang-orang yang mau bantu Angel. Jadi yah siap ajah pokoknya.”

Tapi sekadar gambaran,  pesohor yang kini duduk sebagai anggota DPR, Tantowi Yahya mengaku habiskan dana ratusan juta rupiah  saat Pemilu 2009 lalu. Kini politisi Partai Golkar tersebut sudah menyiapkan pundi-pundinya hingga miliaran rupiah.   “ Kalau biaya itu tergantung tingkat kepopuleran caleg, semakin populer maka dia dana semakin rendah. Minimum Rp 1 miliar lah. Saya waktu itu Rp 800 juta, karena saya pindah Dapil DKI maka mungkin dua kali lipat lah.”

Angel,  Bondan dan Tantowi adalah beberapa pesohor yang ikut meramaikan bursa pemilihan anggota DPR tahun depan.

Tapi sebagian kalangan kadung tak percaya dengan kualitas mereka jika kelak terpilih sebagai anggota DPR. Mengapa?


Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!