NASIONAL

BPS: Kuartal III 2022, Perekonomian Tumbuh 5,72 Persen

"Jika dibandingkan triwulan sebelumnya, ekonomi Indonesia mengalami pertumbuhan sebesar 1,81 persen (q-to-q)."

Astri Septiani

ekonomi nasional
Kepala Badan Pusat Statistik Margo Yuwono. (Foto: Tangkapan layar Youtube BPS RI)

KBR, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada triwulan ketiga, perekonomian Indonesia mengalami pertumbuhan sebesar 5,72 persen jika dibandingkan triwulan ketiga tahun 2021 (y-on-y). Hal tersebut disampaikan Kepala BPS, Margo Yuwono.

Sementara itu, jika dibandingkan triwulan sebelumnya, ekonomi Indonesia mengalami pertumbuhan sebesar 1,81 persen (q-to-q).

"Secara year on year pada triwulan 3 2022 ekonomi kita tumbuh 5,72 persen. Dan tren pertumbuhan ekonomi tahunan ini meningkat secara persisten selama 4 kuartal berturut-turut dengan tumbuh di atas 5% sejak triwulan 4 tahun 2021. triwulan 4 tahun 2021 ya ekonomi kita presisten tumbuh diatas 5% yang ini menandakan bahwa pemulihan ekonomi Indonesia terus berlanjut dan semakin menguat," kata Margo saat konferensi pers (7/11/2022).

BPS juga mencatat, dari sisi produksi, Lapangan Usaha Transportasi dan Pergudangan mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 25,81 persen. Dari sisi pengeluaran, Komponen Ekspor Barang dan Jasa mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 21,64 persen.

"Pertumbuhan di seluruh komponen pengeluaran ini menunjukkan pertumbuhan kecuali di konsumsi pemerintah yang mengalami kontraksi sebesar 2,88 persen. Kenapa pemerintah mengalami kontraksi sebesar 2,88 persen? Antara lain disebabkan karena penurunan realisasi belanja barang dan jasa APBN serta komponen PNBP lainnya sebagai faktor pengurang yang mengalami kenaikan. Ini menyebabkan kenapa konsumsi pemerintah mengalami kontraksi sebesar 2,88 persen," tambah Margo lagi.

Selain itu, sampai dengan triwulan ketiga 2022, ekonomi Indonesia mengalami pertumbuhan sebesar 5,40 persen. Dari sisi produksi, pertumbuhan terbesar terjadi pada Lapangan Usaha Transportasi dan Pergudangan sebesar 20,97 persen.

Baca juga:

- Menanti Kenaikan UMP 2023 di Tengah Ancaman Resesi

- Pemerintah Naikkan Cukai Rokok 10 Persen

Sementara dari sisi pengeluaran pertumbuhan terbesar terjadi pada Komponen Ekspor Barang dan Jasa sebesar 19,57 persen. Secara spasial, perekonomian Indonesia pada triwulan III-2022 mengalami peningkatan di seluruh provinsi, di mana kelompok provinsi di Pulau Jawa menjadi penyumbang utama dengan kontribusi sebesar 56,30 persen dan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,76 persen (y-on-y).

Editor: Fadli Gaper

  • ekonomi nasional
  • pertumbuhan ekonomi

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!