NASIONAL

Jokowi Minta Kepolisian Lebih Humanis dan Menjunjung HAM

"Kepala negara meminta kepolisian lebih adaptif dalam merespon gejolak global"

Astri Septiani, Fadli Gaper

Jokowi Minta Kepolisian Lebih Humanis dan Menjunjung HAM
Presiden Joko Widodo dan Kapolri Listyo Sigit Prabowo menghadiri Upacara HUT Ke-76 Bhayangkara di Semarang, Jawa Tengah, Selasa (05/07/2022). Foto: ANTARA

KBR, Jakarta- Presiden Joko Widodo berpesan agar anggota kepolisian terus berinovasi, responsif dan menjunjung tinggi Hak Asasi Manusia (HAM) dalam menjalankan tugas keamanan. Selain itu Polri juga diminta dapat bersinergi dengan TNI dan kementerian lembaga terkait untuk penegakan hukum. Hal itu disampaikan Jokowi, dalam Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 di Lapangan Bhayangkara, Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa, 5 Juli.

"Saya perlu mengingatkan, rasa keadilan dan kemanfaatan hukum harus dirasakan oleh rakyat, harus dirasakan oleh masyarakat. Polri harus mengedepankan upaya pencegahan dalam menjaga kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat). Lakukan berbagai tindakan pemolisian dengan humanis, namun tegas ketika diperlukan. Jadikan penegakan hukum sebagai upaya terakhir, harus taat prosedur, dan menjunjung tinggi hak asasi manusia," kata dia pada Upacara Peringatan Hari Bhayangkara, Selasa (05/07/2022).

Kepala negara juga meminta kepolisian lebih adaptif dalam merespon gejolak yang mungkin terjadi akibat ketidakpastian global seperti krisis pangan, ekonomi dan energi. Apalagi, di tengah teknologi yang terus berkembang ancaman cyber akan terus meningkat.

"Polri harus terus berinovasi dan meningkatkan penguasaan teknologi. Apalagi menghadapi banyak agenda besar seperti G20, agenda demokrasi Pileg, Pilpres dan Pilkada serentak 2024. Berikan dukungan kamtibmas secara maksimal, agar pesta demokrasi ini bisa berjalan dengan baik," pungkasnya.

Baca juga:

Upacara HUT Bhayangkara ke-76, Kapolri: Reformasi Kultural

HUT Bhayangkara ke-76, DPR: Baru Kerja Setelah Kasus Viral itu Sudah Kultur di Polri

Pada kesempatan yang sama, Kapolri Listyo Sigit Prabowo juga menegaskan, instansinya akan terus berbenah agar lebih modern dan anti kritik, dalam menjaga keberagaman.

"Rangkaian HUT Bhayangkara ke-76 Polri mengangkat tema Persatuan dan Kesatuan serta Menjaga dan Mengawal Keberagaman sebagai Potensi untuk membangkitkan perekonomian masyarakat dan mengembangkan potensi pemuda-pemudi Indonesia yang akan memimpin Indonesia di masa depan. Rangkaian Hari Bhayangkara juga mendorong upaya berbenah Polri sebagai institusi modern yang tidak anti-kritik melalui reformasi kultural dengan menyerap aspirasi masyarakat," tutur Kapolri Listyo Sigit Prabowo (5/7/2022).

Lebih lanjut, Listyo ingin Polri lebih berkomitmen memegang amanah dan harapan masyarakat untuk melaksanakan tugas pokok dengan lebih transparan, responsif, presisi serta berkeadilan.

Editor: Dwi Reinjani

  • HUT Bhayangkara
  • Presiden Jokowi
  • Kapolri Listyo Sigit Prabowo

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!