BERITA

Pemkab Banyumas Lelang Jabatan Eselon IV

Lelang jabatan eselon IV yang digelar Kabupaten Banyumas adalah yang pertama dilakukan di Indonesia.

AUTHOR / Muhamad Ridlo

Sejumlah peserta uji kompetensi lelang jabatan
Ilustrasi - Sejumlah peserta uji kompetensi lelang jabatan lurah dan camat mengikuti uji kompetensi lelang jabatan camat dan lurah secara online. Foto: Antara

KBR, Banyumas- Sebanyak 24 jabatan struktural pengawas atau eselon IV di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah dilelang. Kepala Humas Sekretariat Daerah Banyumas, Agus Nurhadi mengklaim lelang jabatan eselon IV yang digelar Kabupaten Banyumas adalah yang pertama dilakukan di Indonesia. Biasanya, lelang jabatan hanya dilakukan pada jabatan di atas itu, yakni mulai di eselon II. Kata dia, lelang dilakukan untuk menjaring pejabat yang benar-benar berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan. Lelang terbuka ini diikuti PNS pegawai kabupaten hingga kelurahan.

"Pemkab Banyumas ini ada lowongan atau kekosongan 24 jabatan eselon IV. Kemarin dibuka pendaftaran secara terbuka silahkan bagi yang berminat. Yang jelas untuk mencari pejabat struktural yang kompeten. Kadang di sini kan ada orang titip, itu yang dihindari. Kemudian diperoleh, didapatkan, dicari pejabat yang qualified. Ini pertama kali diadakan seperti itu, termasuk uji coba. Diharapkan kedepan akan lebih baik," kata Agus (13/5/2015).


Agus Nurhadi menambahkan pendaftaran dimulai pada 21 hingga 29 April 2015 lalu. Dari 159 pelamar, hanya 103 orang dinyatakan lolos tahap seleksi administrasi. Selanjutnya, pelamar yang lolos seleksi administrasi akan menjalani psikotes dan tertulis yang dilaksanakan pada 21 hingga 22 Mei mendatang. Pada awal Juni, kata Agus, Bupati Banyumas sudah melantik pejabat yang mengisi kekosongan jabatan tersebut. 

Editor: Damar Fery

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!