RAGAM

Persita Hadirkan Merchandise Terbaru Kolaborasi dengan SOS Children’s Villages Indonesia!

"Sebagian keuntungan yang dari penjualannya merchandise kolaborasi dengan SOS Children’s Villages diberikan kepada anak-anak yang telah kehilangan pengasuhan orang tua."

Iqbal Rizky

Persita Hadirkan Merchandise Terbaru Kolaborasi dengan SOS Children’s Villages Indonesia!
Salah satu produk merchandise hasil kolaborasi Persita Tangerang dengan SOS Children’s Villages Indonesia.

KBR, Jakarta – Dalam Persita Collab Project, Persita menggandeng SOS Children’s Villages Indonesia dalam koleksi merchandise pertamanya. Koleksi ini menghadirkan dua model t-shirt untuk dewasa dan anak-anak serta jaket yang didesain secara trendi dengan warna hitam dan putih dipadukan gambar maskot klub Ayam Wareng dan juga karakter bola bertopi dengan slogan #GoalForChildren.

Nantinya, sebagian hasil dari penjualan koleksi merchandise ini akan diberikan kepada anak-anak Indonesia yang telah kehilangan pengasuhan orang tua dibawah naungan program kerja SOS Children’s Villages Indonesia.

SOS Children’s Villages Indonesia merupakan organisasi sosial yang aktif dalam mendukung hak-hak anak dan berkomitmen memberikan pengasuhan berkualitas kepada anak-anak yang telah atau berisiko kehilangan pengasuhan orang tua. Fokus yang diberikan adalah kebutuhan utama anakanak, dalam bentuk keluarga dan rumah yang penuh kasih sayang.

Sejak tahun 1972, SOS Children’s Villages Indonesia membangun desa ramah anak di 8 lokasi area kerja di Indonesia, dari Aceh hingga Maumere. Sekitar 1.000 anak dalam asuhan dan 4.700 anak dalam dampingan SOS Children’s Villages adalah anak-anak yang berisiko atau telah kehilangan pengasuhan orang tua.

Kerjasama antara SOS Children’s Villages Indonesia dengan Persita Tangerang ini sudah terjalin sejak 2019 dengan merilis kampanye #GoalForChildren. Lalu pada tahun 2022, SOS Children’s Villages Indonesia dan Persita Tangerang dengan bangga mengumumkan kelanjutan kerjasama untuk mengarungi Liga 1 musim 2022/23. Program kerjasama yang dibuat bertujuan untuk meningkatkan kepedulian terhadap isu anak serta pengembangan minat dan bakat di bidang sepakbola sejak usia dini.

Melalui kampanye #GoalForChildren yang masih berjalan hingga hari ini, SOS Children’s Villages Indonesia dan Persita Tangerang memiliki beberapa program kerjasama yang meliputi berbagai kegiatan menarik dan bermanfaat bagi anak-anak di SOS Children’s Villages Indonesia seperti, pelatihan sepakbola oleh pemain Persita Tangerang, acara lelang untuk donasi, acara charity, serta kolaborasi pembuatan merchandise.

Seluruh donasi yang terkumpul dari berbagai program kerjasama ini akan dialokasikan kepada SOS Children's Villages Indonesia sebagai penerima manfaat demi pemenuhan hak-hak anak yang telah kehilangan pengasuhan orang tua.

Kolaborasi Persita dengan SOS Children’s Villages Indonesia dalam Persita Collab Project menghadirkan dua variasi t-shirt dengan warna hitam dan putih yang tersedia untuk laki-laki, perempuan, dan anak-anak yang dibandrol dengan harga Rp150.000 dan Rp115.000. Selain itu, terdapat jaket yang dibandrol dengan harga Rp350.000.

Merchandise ini diproduksi dengan jumlah terbatas dan bisa didapatkan di Persita Official Store, Persita Booth di Foodpedia Indomilk Arena, juga berlaku via online di website PersitaFC.com dan e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, dan WhatsApp Official.

Kolaborasi dengan pihak luar biasa seperti Persita Tangerang, SOS Children’s Villages berharap untuk dapat terus membangun keluarga yang kuat dan penuh kasih sayang bagi anak-anak yang ditinggalkan, rentan, dan kehilangan pengasuhan orang tua. Tentunya dengan dukungan luar biasa dari para Sahabat SOS, SOS Children’s Villages yakin bisa menjalankan visi dan misi serta program kerja yang di bangun demi masa depan anak-anak Indonesia.

Kami juga akan selalu siap mendukung pemberdayaan masyarakat dan merespon kebutuhan pengembangan sosial bagi kelompok masyarakat yang rentan dengan berbagai program yang bertujuan menguatkan keluarga dan mencegah keterpisahan anak dengan keluarga.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai SOS Children’s Villages di Indonesia, silahkan mengunjungi https://www.sos.or.id/dukungan-anda.

Baca juga: Misi #MengayuhUntukAnak Bike To Care 2023 Telah Berhasil Mengumpulkan 578 Juta Rupiah - kbr.id

  • advertorial
  • Anak
  • children's
  • merchandise

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!