BERITA

Akhir 2017, Pelabuhan Tunontaka di Nunukan Beroperasi

"Diprediksi mayoritas penumpang adalah TKI yang akan bekerja di Malaysia."

Adhima Soekotjo

Akhir 2017, Pelabuhan Tunontaka di Nunukan Beroperasi
Kegiatan pemasangan tiang pancang pembangunan dermaga pelabuhan Tunontaka di wilayah perbatasan Kabupaten Nunukan. (Foto: Adhima Soekotjo/KBR)


KBR, Nunukan- PT Pelindo 4 menargetkan renovasi pelabuhan penumpang Tunontaka di Nunukan, Kalimantan Utara dapat selesai pada akhir tahun mendatang. Pelabuhan tersebut nantinya dapat melayani pelayaran domestik dan pelayaran Nunukan-Malaysia.

Manajer operasional PT Pelindo 4, Berly Sianapati berharap, renovasi pelabuhan ini dapat meningkatkan pelayanan pengguna kapal yang mayoritas TKI dari Malaysia. Nantinya, pelabuhan lama yang sudah ada saat ini, akan dijadikan tempat parkir. 

"Kalau kami murni pelayanan, perbaikan fasilitas yang memang dianggap perlu untuk didahulukan. Berdasarkan juga kemarin ada kunjungan presiden, permintaan presiden utuk perbaikan kami tindak lanjuti," ujar Berly Sianapati kamis (15/12/2016).

Berly Sianapati menambahkan, pembangunan pelabuhan di Nunukan tersebut sudah dimulai Juli 2016. Saat ini pembangunan sudah memasuki tahap pemasangan tiang pancang. Setiap hari 500 hingga lebih dari 1000 penumpang yang mayoritas TKI menggunakan pelabuhan ini untuk melakukan perjalanan baik yang akan bekerja di Malaysia maupun TKI yang akan pulang ke daerah asalnya.

Editor: Dimas Rizky 

  • Pelabuhan
  • Pelabuhan Tunontaka

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!