NUSANTARA

Pembangunan Provinsi Baru Kaltara Dipercepat

"KBR68H, Balikpapan- DPR, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah sepakat membangun perbatasan Kalimantan Utara (Kaltara)."

Teddy Rumengan

Pembangunan Provinsi Baru Kaltara Dipercepat
kalimantan utara, pembangunan, propinsi, pemekaran

KBR68H, Balikpapan- DPR, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah sepakat membangun perbatasan Kalimantan Utara (Kaltara).

Anggota DPR Hetifah Sjaifuddian mengatakan, bentuk komitmen yang dituangkan dalam rapat koordinasi bersama di Sebatik, khususnya untuk percepatan pembangunan di wilayah perbatasan yang selama ini masih tertinggal.

Kata dia rapat koordinasi itu membahas soal alokasi anggaran.

“Kemarin itu kita bersepakat dengan kementerian PDT untuk mengkoordinir 23 Kementerian dan Lembaga, termasuk Perguruan Tinggi kita ajak, untuk kemudian membuat rapat koordinasi, karena ini memomennya membahas anggaran 2014, makanya DPR  datang juga karena nanti juga pada akhirnya kita yang akan mengecekin, apakah mereka betul-betul mengalokasikan merespon apa yang menjadi aspirasi daerah,” kata Hetifah Sjaifuddian,

Anggota DPR Hetifah Sjaifuddian menambahkan, beberapa hal yang dibahas diantaranya pembangunan jalan lingkar di perbatasan, pendidikan, pasar maupun sarana umum air bersih yang akan dilakokasikan dalam APBN 2014. Termasuk aspirasi warga Sebatik yang mengiginkan secepatnya menjadi kotamadya.

Sebelumnya Dewan Perwakilan Rakyat DPR mengesahkan pembentukan provinsi baru Kalimantan Utara. Hal itu juga berdasar pengesahakan Rancangan Undang-Undang tentang Pembentukan Daerah Otonom Baru menjadi UU.

Editor: Suryawijayanti 

  • kalimantan utara
  • pembangunan
  • propinsi
  • pemekaran

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!