NUSANTARA

Ombudsman Jawa Barat Buka Posko Pengaduan Penerimaan CPNS

"KBR68H, Bandung - Lembaga Ombudsman RI wilayah Jawa Barat membuka posko pengaduan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini."

Arie Nugraha

Ombudsman Jawa Barat Buka Posko Pengaduan Penerimaan CPNS
ombudsman, jawa barat, seleksi CPNS

KBR68H, Bandung - Lembaga Ombudsman RI wilayah Jawa Barat membuka posko pengaduan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini. Kepala Ombudsman Jawa Barat, Haneda Sri Lastoto mengatakan, posko tersebut bertujuan untuk memberantas praktik percaloan dan jual beli lowongan CPNS oleh aparat pemerintah. Posko akan dibuka hingga Desember nanti untuk menerima semua keluhan CPNS serta masyarakat.

"Kalau datang langsung mungkin prosesnya tidak awal tapi kalau datang langsung mekanismenya biasa saja. Tapi kalau kemudian kecurangan itu ditingkat misalnya pelaksanaannya dibeberapa daerah kota yang jauh misalnya itu bisa menggunakan mekanisme telepon saja. Paling tidak hanya menyebutkan nama kemudian keluhannya apa dan yang ketiga kerugian apa yang dia alami dari proses itu," ujarnya di Kantor Ombudsman Jawa Barat, jalan Kebon Waru Utara, Bandung (18/9).

Kepala Ombudsman Jawa Barat, Haneda Sri Lastoto mengatakan selain membuka posko pengaduan penerimaan CPNS, lembaganya bisa melakukan penyelidikan independen berdasarkan temuan di luar pengaduan.

Setiap hari Ombudsman Jawa Barat menyiagakan lima orang anggotanya untuk menampung keluhan maupun aduan terkait penerimaan CPNS 2013. Haneda menambahkan, pemerintah telah menyediakan hadiah 1 miliar rupiah bagi pengaduan masyarakat yang membuktikan ada penyimpangan dalam penerimaan CPNS.

Editor: Doddy Rosadi

  • ombudsman
  • jawa barat
  • seleksi CPNS

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!