NUSANTARA

Warga Tionghoa di Jombang Berbagi Makanan Buka Puasa

"Kegiatan itu merupakan bentuk solidaritas bagi umat Islam yang sedang menempuh perjalanan jauh dan mudik."

Muji Lestari

Warga Tionghoa di Jombang Berbagi Makanan Buka Puasa
Warga keturunan Tionghoa saat membagikan nasi kotak dengan hiburan barongsai di depan Gereja Katolik Jalan Wahid Hasyim, Jombang, (26/4/2022). KBR/Muji Lestari

KBR, Jombang- Warga keturunan Tionghoa di Jombang, Jawa Timur, membagikan ribuan nasi kotak untuk para musafir dan pemudik yang melintas di wilayah Kota Santri, Selasa, 26 April 2022.

Kegiatan itu merupakan bentuk solidaritas bagi umat Islam yang sedang menempuh perjalanan jauh dan mudik. Tujuannya agar mereka bisa menyantap makanan untuk berbuka puasa ketika di tengah perjalanan.

Pembagian menu berbuka puasa tersebut disertai hiburan Barongsai. Yakni, kesenian tarian naga khas Tionghoa milik salah satu anggota Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) di Jombang.

Wakil ketua PSMTI, Soetikno mengatakan ada 2.700 nasi kotak yang dibagikan selama enam hari berturut-turut di sejumlah titik. Salah satunya di yayasan anak yatim di sana.

"Kita berbagi takjil ini kan untuk musafir, saudara kita yang lagi puasa. Ya, kita kasih semacam solidaritas yang berpuasa. Intinya ini solidaritas kami," kata Soetikno.

Baca juga:

Pembagian nasi kotak untuk buka puasa itu sudah berjalan selama empat hari. Kali ini acara digelar di depan Gereja Katolik Indonesia, Jalan Wahid Hasyim.

Sebelumnya, mereka juga membagikan makanan di beberapa titik yang menjadi daerah strategis atau alternatif yang dilalui pengguna jalan atau pemudik dari berbagai wilayah maupun tujuan.

"Kemarin di depan Klenteng Gudo, lalu beberapa titik di dalam kota Jombang," tuturnya.

Soetikno berharap mudik tahun ini berjalan lancar. Selain itu, kerukunan antarumat beragama di Indonesia juga bisa terus terjalin.

Editor: Sindu

  • Warga Tionghoa
  • Jombang
  • Menu Buka Puasa
  • mudik lebaran
  • Ramadan
  • Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia
  • Toleransi

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!