BERITA

FOMO Sapiens : Kecurangan Tes CPNS dan Kasus-Kasus Polisi yang Disorot Publik

"Kecurangan Tes CPNS dan Kasus-Kasus Polisi yang Disorot Publik"

Aika Renata

FOMO Sapiens : Kecurangan Tes CPNS dan Kasus-Kasus Polisi yang Disorot Publik
Ilustrasi highlight berita sepekan. (FOTO : KBR)

KBR, Jakarta – Hampir tiap kali ada berita perkara tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), temuan kecurangan yang dilakukan peserta ditemukan di dalamnya. Ada banyak modusnya, dari penggunaan joki hingga remote access. Bagaimana perangkat lunak itu ter-install di laptop yang digunakan tes oleh peserta?

Selain itu, Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali jadi perbincangan masyarakat selama sepekan ini. Penyebabnya, sejumlah oknum polisi yang kedapatan melanggar aturan mulai dari aksi kekerasan, tindakan kriminal, juga pemerkosaan. Ada apa nih?

Kabar-kabar di atas menjadi bahasan di FOMO Sapiens minggu ini.

Kecurangan Tes CPNS

Jagad dunia maya, khususnya Twitter diramaikan oleh thread yang mengungkap adanya kecurangan dalam tes CPNS di Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah beberapa hari lalu. Kecurangan yang dilakukan menggunakan perangkat lunak remote access yang terpasang di komputer peserta-peserta tertentu. Bahkan, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buol diduga terlibat dalam kecurangan ini. Bagaimana selengkapnya?

Kasus Polisi yang Disorot Publik

Tagar #PercumaLaporPolisi sempat menggema di media sosial pasca kasus pemerkosaan terhadap anak-anak di Luwu Timur. Tak berhenti di sana, Polri kembali menjadi sorotan publik setelah adanya sejumlah aparat kepolisian di berbagai wilayah terlibat dalam kasus kekerasan, dugaan tak profesional dalam menangani kasus, hingga keterlibatan dalam tindak kriminal, dalam beberapa hari terakhir.

Baca juga : Sederet Kasus Polisi Jadi Sorotan, Kompolnas: Momentum Berbenah

Selengkapnya akan dibahas melalui obrolan bersama Ian Hugen dan Aika Renata dalam FOMO Sapiens pekan ini. Tidak hanya itu, akan ada obrolan bersama Pamflet Generasi mengenai apa itu Toxic Masculinity dan Male Gaze yang juga sedang ramai dibicarakan sekarang. Mau tau penjelasan lebih lanjut? Mari dengarkan sekarang!

*Kami ingin mendengar saran dan komentar kamu terkait podcast yang baru saja kamu simak, melalui surel ke [email protected]

  • #podcast
  • #fomosapiens
  • #polri
  • #tescpns
  • #pamfletgenerasi
  • #malegaze
  • #toxicmasculinity
  • #gender
  • #perempuan

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!