BERITA

9 Orang di Lingkungan KPK Positif Covid-19

""Telah dilakukan isolasi mandiri dan tindakan medis lanjutan bekerjasama dengan Puskesmas sekitar kediaman para pegawai yang terpapar""

Muthia Kusuma

9 Orang di Lingkungan KPK Positif Covid-19
Ilustrasi

KBR, Jakarta-   Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan ada 9 orang di lingkungan lembaga antirasuah itu yang positif Covid-19. Juru Bicara KPK Ali Fikri menyampaikan, mereka  terdiri dari empat pegawai di  unit direktorat, 4 orang tenaga alih daya dan satu orang tahanan. 

Kata dia, hal itu diketahui setelah KPK  pada Kamis (27/08) melakukan uji test Swab PCR kedua kepada pegawai KPK termasuk pula pegawai pada Direktorat Penyidikan Kedeputian Penindakan KPK. 

 "Namun demikian saat ini telah dilakukan isolasi mandiri dan tindakan medis lanjutan bekerjasama dengan Puskesmas sekitar kediaman para pegawai yang terpapar untuk proses pemulihan terhadap para pegawai tersebut. Sedangkan untuk tahanan telah dilakukan isolasi dan perawatan di RS Polri," kata Ali saat dihubungi KBR, Kamis  (27/8/2020).

Jubir KPK Ali menambahkan  telah kembali melakukan penyemprotan disinfektan di ruang-ruang kerja pada direktorat penyidikan dan ruang kerja lainnya di gedung Merah Putih KPK dan gedung ACLC serta memastikan protokol kesehatan tetap dipatuhi oleh seluruh pegawai KPK.

Sebelumnya 14 Juli  lalu, Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) mencatat ada tujuh orang pegawainya positif terinfeksi virus Covid-19. Jubir KPK Ali Fikri mengatakan, lembaga antirasuah itu akan melakukan tracing kontak yang dilakukan pegawai tersebut untuk meminimalisasi potensi penularan.

Editor: Rony Sitanggang

  • Nahdlatul Ulama
  • Muhammadiyah
  • COVID-19
  • PGRI
  • kemendikbud
  • APBN
  • Nadiem Makarim

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!