BERITA

Arsjad Rasjid, Ingin Jadikan KADIN Indonesia Inklusif dan Kolaboratif

"KADIN itu bukan cuma Arsjad (Rasjid) dan Anindya (Bakrie) tapi juga lebih besar lagi sebagai Rumah Pengusaha."

Fadli Gaper

Arsjad Rasjid, Ingin Jadikan KADIN Indonesia Inklusif dan Kolaboratif
Arsjad Rasjid, Rosan P Roeslani dan Anindya Bakrie usai bertemu Presiden Joko Widodo (28/6/2021). (Foto: Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden)

KBR, Jakarta - Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia memiliki nakhoda baru. Presiden Direktur PT Indika Energy Tbk, Arsjad Rasjid terpilih sebagai Ketua Umum Kadin periode 2021-2026. Sedangkan pesaingnya, Anindya Bakrie terpilih menjadi Ketua Dewan Pertimbangan KADIN.

Usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara siang tadi, Ketua Umum KADIN Indonesia Arsjad Rasjid menyatakan, ingin menjadikan KADIN sebagai Rumah Pengusaha yang semakin baik.

"Ingin membuat satu proses, satu KADIN yang inklusif dari pengusaha kecil, mikro, menengah dan besar dan juga bagaimana khususnya kolaborasi atau kemitraan antara KADIN Indonesia sebagai wadah pengusaha dengan Pemerintah dan menjalankannya ke depan supaya bisa lebih baik. Alhamdulillah, wasyukurillah terhadap apa yang telah kita lakukan bersama ini. KADIN itu bukan cuma Arsjad (Rasjid) dan Anindya (Bakrie) tapi juga lebih besar lagi sebagai Rumah Pengusaha," ujar Arsjad Rasjid usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Senin (28/6/2021).

Arsjad terpilih sebagai Ketua Umum Kadin periode 2021-2026 menggantikan Rosan Perkasa Roeslani.

Ketua Umum KADIN Indonesia, Arsjad Rasjid menambahkan, selain menjadikan KADIN sebagai Rumah Pengusaha yang inklusif, dirinya juga tetap bisa berkolaborasi dengan Pemerintah untuk memajukan perekonomian nasional.

Terpilihnya Arsjad Rasjid sebagai Ketua Umum KADIN dan Anindya Bakrie sebagai Ketua Dewan Pertimbangan KADIN, rencananya akan disepakati dalam Munas KADIN Indonesia di Kendari pada 30 Juni hingga 1 Juli nanti. Munas itu rencananya akan dihadiri Presiden Jokowi. 

Editor: Agus Luqman

  • Arsjad Rasjid
  • KADIN
  • Ketua Umum KADIN
  • Indika Energy

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!