NASIONAL

APPSI: Distribusi Bahan Pokok Lancar

"KBR, Jakarta - Distribusi bahan pokok jelang bulan puasa diklaim masih lancar."

Novaeny Wulandari

APPSI: Distribusi Bahan Pokok Lancar
distribusi, appsi, ngadiran, bahan pokok

KBR, Jakarta - Distribusi bahan pokok jelang bulan puasa diklaim masih lancar. Sekjen Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI), Ngadiran mengatakan, faktor yang paling sering menyebabkan keterlambatan distribusi adalah faktor instrastuktur dan bencana alam.


Sampai saat ini kata dia, kenaikan harga bahan pokok seperti daging, telur dan daging ayam masih dalam batas wajar. Kenaikan harga masih berkisar antara Rp 2000 hingga Rp 3000 perkilogram.

"Pemerintah memiliki hasil, pemerintah mencoba memberi pengertian kepada pengusaha dan pedagang besar. Supaya jangan terlalu memainkan harga. Pengalaman yang terjadi kan, karena adanya bencana banjir tempo hari, kemudian infrastruktur jalanan yang rusak. Memang menghambat dan mempengaruhi, kalau terhambat kan," ujar Ngadiran kepada KBR (08/06).

Sekjen Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI), Ngadiran mengaku sudah bekerjasama dengan Kementerian Perdagangan untuk mengantisipasi adanya keterlambatan distribusi bahan pokok.

Sebelumnya harga-harga bahan pokok di sejumlah daerah mulai merangkak naik. Seperti di Kota Ternate, Jambi, Pontianak dan Medan. Harga cabai merah di Medan yang naik menjadi Rp 16.000 dan bawang putih menjadi Rp 18.000 perkilogramnya.


Editor: Quinawaty Pasaribu

  • distribusi
  • appsi
  • ngadiran
  • bahan pokok

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!