LULUK NUR HAMIDAH, M.Si (Daerah Pemilihan Jawa Tengah IV)

Tempat/Tgl Lahir :

JOMBANG, 25-06-1971 (Umur:47)

Agama :

Islam

Sosial Media :

Pendidikan :

S2

Riwayat Organisasi :

Riwayat Pekerjaan :

DOSEN

Motivasi :

Membumikan Politik Rahmatan Lil 'Alamin

Target :

Menjadikan PKB menang Pemilu 2019

Profile :

Perempuan pemilik nama Luluk Nur Hamidah ini lahir pada 25 Juni 1971 di Jombang, Jawa Timur. Luluk dikenal sebagai aktivis perempuan Nahdlatul Ulama (NU). Di sana, Luluk menjabat sebagai Wakil Ketua PP LKKNU (Lembaga Kemaslahatan Keluarga Nahdlatul Ulama). Luluk juga pernah menjadi Ketua Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). Luluk memiliki latar belakang pendidikan yang cukup beragam. Di jenjang S1, Luluk mengambil Ilmu Pendidikan Agama Islam di IAIN Sunan Ampel dan lulus pada 1996. Luluk juga merupakan alumnus jurusan Ilmu Sosiologi di Universitas Indonesia. Kemudian dia melanjutkan studinya di Lee Kuan Yew School of Public Policy, National University of Singapore, dan selesai pada 2007. Di samping pencapaiannya dalam menempuh pendidikan tinggi, Luluk juga dikenal di bidang politik. Dia tergolong aktif sebagai kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Saat ini Luluk menjabat sebagai Wakil Sekjen DPP PKB sekaligus Sekjen DPP Perempuan Bangsa, organisasi sayap PKB. Luluk juga merupakan Staf Ahli Pusat Pengkajian MPR RI sejak 2009. Pada 2014, lewat PKB, Luluk bertarung untuk berebut kursi parlemen dari Daerah Pemilihan Jawa Timur VIII. Di Pemilihan Legislatif 2019 nanti, Luluk kembali menyalonkan diri sebagai caleg Dapil Jawa Tengah IV. Pada 14 Mei 2018 lalu, Luluk dilantik sebagai Ketua III Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) dalam Pengganti Antar Waktu (PAW) kepengurusan BOPI.

Share This