KABAR BISNIS

Perlindungan bagi 1.000 Tenaga Kesehatan Pejuang Covid-19 dari Sequis

"Sequis telah membayarkan klaim terkait covid-19 hingga 8 Juni 2020 yaitu senilai Rp5,364,972,248."

Paul M Nuh

Perlindungan bagi 1.000 Tenaga Kesehatan Pejuang Covid-19 dari Sequis

PT Asuransi Jiwa Sequis Life (Sequis) bekerjasama dengan 3 RS rujukan di Jakarta memberikan santunan senilai Rp3 milyar untuk tenaga kesehatan yang positif Covid-19. RS rujukan pemerintah di wilayah DKI Jakarta itu adalah RSUP Persahabatan, RS Pelni, dan RSUD Cengkareng.

President Director and CEO Sequis Life Tatang Widjaja mengatakan, “Saat ini seluruh tenaga kesehatan yang bekerja di rumah sakit rujukan covid-19 berada dalam situasi yang paling berisiko terinfeksi virus covid-19. Oleh karena itu, Sequis ingin memberikan apresiasi dan dukungan bagi para pejuang kesehatan yang telah bersedia dan tulus memberikan dirinya membantu bangsa kita melawan virus ini. Tentunya, kami berharap dapat bekerja sama dengan RS rujukan pemerintah lainnya”.

Program akan berlaku selama periode 3 bulan efektif 22 April - 22 Juli 2020. Prosedur, dokumen pendukung, dan informasi lengkap dapat dicek melalui Sequis Care di (62-21) 2994 2928. Pihak rumah sakit cukup mengirim e-mail informasi nama lengkap tenaga kesehatan diagnosis positif covid-19 beserta data-data pendukung, seperti bukti medis, surat keterangan kerja di rumah sakit rujukan pemerintah.

red

Sementara menurut Tatang Sequis telah membayarkan klaim terkait covid-19 hingga 8 Juni yaitu senilai Rp5,364,972,248. Ia pun mengimbau agar pada situasi yang tidak mudah ini, masyarakat bersedia untuk patuh dan disiplin menjalankan protokol kesehatan guna memutus rantai penularan covid-19 karena kesehatan sangat mahal dan virus dapat menyebabkan kematian.

Kegiatan Sequis peduli pandemi covid-19 juga dilakukan untuk masyarakat umum lainnya, seperti mendonasikan 2.400 masker KN-95 untuk tenaga kesehatan di RS Primaya (d/h Awal Bros), RS Mitra Keluarga, dan RS Hermina, menyediakan asuransi gratis senilai Rp3 juta bagi masyarakat yang terdiagnosis positif covid-19 periode 5 Mei - 5 Juni 2020 melalui program #SuperTogether lewat kanal digital Super You by Sequis Online. Sequis juga telah melaksanakan rapid test gratis pada bulan Mei di 27 lokasi yang menjangkau lebih dari 6.000 peserta.

  • sequis

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!