BERITA

DPR Minta PPPK Guru Ditunda, Apa Jawaban Mendikbud?

"Nadiem mengaku semua aspirasi yang ia terima mengenai PPPK cukup variatif."

Resky Novianto

Mendikbud Nadiem Makarim tetap lanjutkan seleksi PPPK guru 2021.
Mendikbud-Ristek Nadiem Makarim saat rapat kerja dengan DPR, 1 Februari 2021. Foto: Kemendikbud.go.id

KBR, Jakarta- Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim bersikukuh akan tetap melanjutkan proses seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru 2021.

"Itu (masukan) yang kita akan kaji ya, tapi kenyataannya sekarang tidak mungkin kita tidak ada tes seleksi dan tidak mungkin kita tidak akan ada suatu minimum passing grade. Jadi itu benar-benar suatu alasan kita bisa sejauh ini adalah karena ada passing grade, itu persetujuan," kata Nadiem dalam Rapat Kerja Bersama Komisi X DPR RI, Kamis (23/9/2021).

Pernyataan ini disampaikan Menteri Nadiem, menanggapi permintaan Ketua Komisi Bidang Pendidikan DPR RI, Saiful Huda, dan Wakil Ketua Komisi Bidang Pendidikan DPR RI, Dede Yusuf, yang menginginkan pengumuman seleksi PPPK guru tahun ini ditunda dan dievaluasi.

Baca juga: Pegawai Pemerintah Tak Lagi PNS

Nadiem mengaku semua aspirasi yang ia terima mengenai PPPK cukup variatif.

"Jadi mohon maaf, tapi itu adalah satu negosiasi yang memang bagian dari alasan kenapa kita bisa mendapatkan (PPPK) ini," kata Nadiem).

Menurutnya, masukan mengenai afirmasi sisi umur, daerah, jenjang waktu, pengabdian, dan bahkan soal kelulusan, akan jadi bahan kajian untuk Kemendikbud Ristek.

"Angka satu juta adalah angka kapasitas dari anggaran, target kita sebenarnya bukan satu juta, tapi target kita sebanyak mungkin yang bisa memenuhi kebutuhan minimum menjadi guru yang layak," tuturnya.

Baca juga: Masih Angkat Honorer, KemenPAN-RB Akan Beri Sanksi

Sebelumnya, seleksi PPPK guru 2021 mendapat banyak kritik dari forum guru. Selain masalah dalam pelaksanaan, forum guru menyinggung masalah passing grade yang dinilai terlalu tinggi, hingga tambahan nilai afirmasi PPPK yang rendah.

Pelaksanaan seleksi kompetensi I PPPK guru dilaksanakan pada 13-17 September 2021. Sesuai jadwal yang telah ditentukan, hasil seleksi pertama PPPK guru bakal diumumkan pada Jumat (24/9).

Editor: Sindu

  • PPPK Guru 2021
  • Kemendikbud
  • DPR
  • Komisi Pendidikan DPR RI
  • seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja
  • Nadiem Makarim
  • Passing Grade PPPK
  • Pengumuman hasil seleksi PPPK

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!