RUANG PUBLIK

Stop Narkoba!

Stop Narkoba!

Peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Indonesia saat ini sudah dalam kondisi darurat narkoba. Maraknya penyalahgunaan narkoba tentu saja berakibat buruk pada kualitas sumber daya manusia Indonesia yang menjadi salah satu modal pembangunan nasional. Bahaya penyalahgunaan narkoba tidak mengenal waktu, tempat dan strata sosial seseorang. Narkoba mampu menyentuh dan merambah seluruh lapisan masyarakat masyarakat mulai dari anak sekolah, mahasiswa, kalangan profesional, akademisi, selebritas, birokrat bahkan aparat penegak hukum, dari yang semula hanya di kota besar kini telah menunjukkan indikasi meluas sampai ke kota kecil. Apa saja upaya BNN dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Indonesia? Kita akan perbincangkan soal ini bersama Irjen Pol Drs Ali Johardi, SH selaku Deputi Bidang Pencegahan BNN dalam Ruang Publik KBR pada Selasa, 28 November 2017 pukul 09.00 WIB.

Simak di radio jaringan KBR yang tersebar di seluruh Indonesia, bagi yang di Jakarta bisa dengarkan di Power Radio 89,2 FM Jakarta atau via Youtube Channel: Ruang Publik KBR dan website kbr.id atau melalui aplikasi android dan IOS search KBR Radio. Kami juga mengundang Anda yang ingin bertanya atau memberikan komentar melalu telp bebas pulsa di 0800 140 3131. Pertanyaan juga bisa diajukan melalui pesan singkat, whatsapp di 0812 118 8181 atau mention ke akun twitter @halokbr.

  

  • Stop narkoba
  • narkoba
  • peredaran narkoba

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!