RAGAM

Fun Synergy Media Gathering Guna Pererat Silaturahmi

"Tema Fun Synergy diambil untuk menggambarkan sinergi yang selalu terjalin dengan baik dan menyenangkan antara hotel dengan rekan media. "

Fun Synergy Media Gathering Guna Pererat Silaturahmi

KBR, Jakarta – Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan rekan-rekan media, The Ascott Limited (Ascott) Indonesia, anggota dari CapitaLand Investment (CLI), regional Jabotabek, baru-baru ini mengadakan acara media gathering bertema “Fun Synergy” yang bertempat di Hotel HARRIS Suites fX Sudirman Jakarta. Terdapat 30 properti Ascott yang berada di Jabotabek turut terlibat dalam acara ini, Salah satunya YELLO Manggarai.

Tema Fun Synergy diambil untuk menggambarkan sinergi yang selalu terjalin dengan baik dan menyenangkan antara properti hotel ataupun serviced residence dengan semua rekan media. Rangkaian acara dimulai dengan sambutan dari Bapak Patrick Vaysse selaku Chief Operating Officer for hotel, Bapak Patrick Legrand selaku Area Manager Jakarta - Serviced Residence, dilanjutkan dengan sambutan dari General Manager Hotel HARRIS Suites Fx Sudirman yaitu Bapak Grandi Sumeitro dan ditutup dengan sambutan dari Ibu Irene Janti selaku Director of Brand & Marketing Ascott Indonesia, lalu dimeriahkan oleh ASR Dance yang membuat suasana semakin hangat dan meriah.

Acara semakin seru dengan adanya rangkaian kegiatan seperti Quiz dan Best Costume yang berhadiah voucher menginap di Ascott properti di Jabotabek. Dalam acara ini juga Ascott menginformasikan event fun bike HARRIS Day 2022 yang dilaksanakan di Hotel HARRIS Sentul City Bogor pada bulan Desember mendatang. HARRIS Day hadir untuk menyambut ulang tahun Brand HARRIS Hotels yang ke-20 dan diadakan secara offline (setelah 2 tahun virtual karena pandemi) dengan tema: On The Move Cycling pada tanggal 11 Desember 2022 serentak di 6 kota yaitu di Bogor, Batam, Bali, Malang, Pontianak dan Samarinda.

Untuk di Jabotabek sendiri, HARRIS Day 2022 akan diadakan di Hotel HARRIS Suites Puri Mansion dengan jarak tempuh 20 km. Para pesepeda dapat membeli paket yang telah disediakan yaitu mulai dari paket Bright untuk individu dengan harga Rp 90,000 nett, paket Fit untuk berdua dengan harga Rp 170,000 nett dan paket On the move untuk group 4 orang dengan harga Rp 320,000 nett. Setiap peserta akan mendapatkan T-shirt Jersey HARRIS Day, e-bib, e-certificate, lunch box, tiket donasi untuk mendukung pendidikan anak-anak yang membutuhkan di Indonesia melalui ISCO Foundation, serta masih banyak acara seru lainnya.

Baca juga: Back to Da Wall, Yello Hotel Manggarai Hadirkan Kamar URBAN Xtra untuk Kaum Millenial - kbr.id

Editor: Paul M Nuh

  • advertorial
  • gathering
  • hotel

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!