RAGAM

Tingkatkan Penanganan Covid-19, Poltekkes Malang Dijadikan RS Lapangan

Tingkatkan Penanganan Covid-19, Poltekkes Malang Dijadikan RS Lapangan

MALANG - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang juga menjabat sebagai Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Doni Monardo meninjau proses persiapan Politeknik Kesehatan Malang yang akan digunakan sebagai Rumah Sakit (RS) Lapangan Ijen Boelevard untuk penanganan pasien COVID-19 di Kota Malang, Jawa Timur, Kamis (3/12).

Doni menilai, RS Lapangan tersebut nantinya dapat menjadi lebih baik dari RS yang ada di daerah lain. “Saya menilai kondisi Rumah Sakit Lapangan ini termasuk mungkin yang akan lebih baik dibandingkan sejumlah rumah sakit yang tersedia di beberapa daerah,” kata Doni.

Pembangunan ditargetkan selama dua pekan, sehingga nantinya dapat meningkatkan pelayanan kesehatan pasien dan penanganan COVID-19 di Kota Malang dan sekitarnya.

Doni berhadap segala bentuk dukungan pemerintah pusat dapat meringantkan beban yang ada di sejumlah rumah sakit di Malang dan sekitarnya.

Sehingga dia berharap, segala bentuk dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Pusat tersebut dapat meringankan beban bagi sejumlah Rumah Sakit yang ada Malang dan sekitarnya. “Mudah-mudahan penambahan ruang perawatan di Poltekes ini akan bisa membantu untuk mengurangi beban RS yang ada di sekitar Malang Raya,” kata Doni.

(Redaksi KBR mengajak untuk bersama melawan virus Covid-19. Selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan dengan 3M, yakni; Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Mencuci Tangan dengan Sabun).

  • nativead
  • #satgascovid19
  • #IngatPesanIbu
  • #pakaimasker
  • #jagajarak
  • #jagajarakhindarikerumunan
  • #cucitangan
  • #cucitanganpakaisabun
  • #KBRLawanCovid19

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!