RAGAM

Menparekraf Lepas Keberangkatan Mobil Vaksin GEBER, Tingkatkan Vaksinasi COVID-19

"Selama tiga bulan ke depan mobil vaksinasi GEBER akan menyasar provinsi, kabupaten dan kota di pulau Jawa, Bali dan NTB yang masih rendah cakupan vaksinasinya."

Mahareshi Unggul

Menparekraf Lepas Keberangkatan Mobil Vaksin GEBER, Tingkatkan Vaksinasi COVID-19
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno memberikan sambutan pada acara pelepasan keberangkatan mobil vaksinasi GEBER (Gerakan Bersama).

KBR, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melepas keberangkatan mobil vaksinasi GEBER (Gerakan Bersama) sebagai upaya meningkatkan angka vaksinasi COVID-19 di masyarakat. Pelepasan dilaksanakan di halaman Kantor Kemenparekraf/Baparekraf, Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Rabu (10/11/2021) sore. Acara ini dihadiri oleh Staf Ahli Menparekraf Bidang Manajemen Krisis, Henky Manurung; Direktur Pengembangan Destinasi Regional II Kemenparekraf/Baparekraf, Wawan Gunawan; Founder Holywings Indonesia, Ivan Tanujaya; Director of Government Relations RedDoorz Indonesia, Firry Wahid; dan Perwakilan GBI Glow, Pendeta Ronny Rompas.

Vaksinasi merupakan salah salah satu pilar dalam upaya menekan penyebaran COVID-19. Sandiaga menyampaikan, selama tiga bulan ke depan mobil vaksinasi GEBER akan menyasar provinsi, kabupaten dan kota di pulau Jawa, Bali dan NTB yang masih rendah cakupan vaksinasinya.

"Mobil Vaksin ini merupakan salah satu strategi kita bersama untuk dapat mempercepat pencapaian herd immunity yang selaras dengan apa yang disampaikan oleh Presiden (7 September 2021) bahwa seluruh provinsi dapat tervaksin minimal 70 persen di akhir tahun 2021," kata Menparekraf Sandiaga Uno.

Mobil vaksinasi ini, lanjut Sandiaga, merupakan hasil kolaborasi berbagai pihak terkait di antaranya Antis, Holywings, RedDoorz, Eiger Adventure Land, Homecare 24, dan GBI Glow.

"Sentra dan mobil vaksin keliling ini merupakan sebuah Kolabor-aksi nyata bersama untuk membantu mempercepat program pemerintah untuk memberikan vaksinasi bagi masyarakat Indonesia, khususnya yang berkecimpung di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," ujar Sandiaga.

Data Kementerian Kesehatan per 9 November 2021, menyebutkan, masyarakat Indonesia yang sudah divaksin dosis pertama telah mencapai sekitar 126 juta dosis (61 persen) dan yang sudah mendapatkan dosis lengkap lebih dari 80 Juta (39 persen). Harapannya, dengan hadirnya mobil GEBER vaksin ini dapat mempercepat tercapainya herd immunity di Indonesia.

"Dengan adanya mobil vaksin keliling ini diharapkan sebanyak 150 ribu masyarakat dapat divaksinasi melalui layanan ini. Di samping itu kami juga berharap sentra vaksin di tempat lain terus berjalan hingga target herd immunity nasional dapat tercapai," katanya.

Di kesempatan yang sama Antis turut memberikan simbolisasi penyerahan donasi 10 Juta Antis kepada Kemenparekraf RI untuk mendukung protokol kesehatan di destinasi wisata Indonesia. Saat ini alokasi antis tersebut sudah dialokasikan dibeberapa titik seperti Raja Ampat, Ambon, Lombok, Tarakan, Gorontalo, Ternate, Medan, Toba dan lainnya.

Baca juga: Angela Jelaskan Sejumlah Upaya Bangkitkan Parekraf, Apa Saja?

Editor: Paul M Nuh

  • adv
  • Kemenparekraf
  • vaksinasi
  • Gerakan Bersama
  • Covid-19

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!