HEADLINE

Arsenal di Puncak Klasemen Liga Primer Inggris

Arsenal di Puncak Klasemen Liga Primer Inggris

KBR - Arsenal menjadi penguasa tunggal klasemen Liga Primer Inggris usai meredam perlawanan Newcastle United dengan kemenangan 1-0. Sedangkan rival terdekat Arsenal, Leicester City hanya mampu bermain imbang 0-0 versus Bournemouth.

Gol semata wayang Laurent Koscielny di babak kedua kini menempatkan The Gunners unggul dua poin atas Leicester yang menempati peringkat dua papan klasemen sementara dengan 40 poin. Sementara di tempat ketiga ada Manchester City yang mampu mengumpulkan 39 poin setelah mengempaskan Watford dalam laga tandang.


Bek Arsenal, Koscielny bersyukur kesebelasannya mampu menang, meski dia menyoroti permainan Arsenal yang buruk pada laga ini. "Kadang Anda bisa bermain bagus, tetapi kadang-kadang kami tidak bermain bagus. Namun kami menang dan itulah yang paling penting ketika Anda memperebutkan gelar," tandas Koscielny. Menurutnya, Arsenal harus tetap fokus memelihara peluang juara hingga akhir musim nanti.


Sementara itu, sang manager Arsene Wenger memuji kontribusi penjaga gawang Peter Cech. Setelah memecahkan rekor clean sheet Liga Primer Inggris saat the Gunners meladeni tantangan Bournemouth, gawang Cech kembali tak bisa ditembus saat Newcastle United datang ke Emirates. "Cech melakukan dua penyelamatan hebat. Satu di babak pertama lainnya di awal paruh kedua," kata Wenger. Inilah, menurut Wenger, yang dibutuhkan timnya saat bermain tak terlalu baik.


Di laga berikutnya Arsenal akan menjamu Sunderland di Piala FA sebelum bertandang ke Anfield meladeni tantangan Liverpool. (Goal)


 

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!