KBR68H - Timnas Korea Selatan U-19 akan mewaspadai kecepatan permainan timnas Garuda Muda. Pelatih Timnas Korea Selatan, Kim Sang Ho memahami Indonesia mendapat keuntungan bermain di kandang, dan memiliki pemain-pemain yang mampu berlari cepat. Namun, Kim Sang Ho menyatakan juga memiliki pemain-pemain yang mampu berlari cepat, sambil mengungkapkan malam ini akan menjadi pertandingan besar bagi kedua tim. Dia juga menilai Indonesia memiliki peluang besar keluar sebagai juara grup G, dan mengakui seluruh pemain Indonesia bagus.
Korea Selatan saat ini memuncaki grup G kualifikasi Piala Asia U-19. Namun posisi itu masih genting. Pasalnya, poin yang dimiliki Indonesia sebagai posisi dua klasemen sama dengan Korsel, yang membedakan adalah perolehan gol kedua tim. Bila Indonesia menang, maka Evan Dimas dkk yang akan lolos ke putaran final Piala Asia U-19.
Tim nasional sepakbola Indonesia U-19 akan menerapkan strategi menyerang saat bertemu Korea Selatan, dalam pertandingan terakhir kualifikasi Piala Asia di Gurp G, malam nanti. Untuk memainkan strategi tersebut pelatih timnas Indonesia Indra Sjafrie berencana merotasi susunan pemain di lini depan dan belakang saat bertemu Korsel. Namun, rencana itu akan disesuaikan dengan kondisi para pemain.
"Tidak hanya menyerang saja, bertahan juga perlu. Pokoknya melawan Korea kita sudah siap segala sesuatunya untuk nanti di lapangan. Komposisi pemain kita lihat nanti kondisi pemain, dan kalau tidak ada masalah akan sama dengan saat melawan Philipina, paling berubah sedikit di pertahanan belakang," kata Indra Sjafrie saat di hubungi KBR68H lewat telpon, Sabtu Pagi (12/10). (Goal)
Editor: Doddy Rosadi
Korea Selatan Waspadai Kecepatan Pemain Timnas
KBR68H - Timnas Korea Selatan U-19 akan mewaspadai kecepatan permainan timnas Garuda Muda. Pelatih Timnas Korea Selatan, Kim Sang Ho memahami Indonesia mendapat keuntungan bermain di kandang, dan memiliki pemain-pemain yang mampu berlari cepat.

Sabtu, 12 Okt 2013 18:27 WIB


korea selatan, timnas indonesia, piala asia
BERITA LAINNYA - OLAHRAGA
Rusuh Laga PSIM VS Persis, Ini Penjelasan Kapolresta Solo
"Sudah kita sampaikan juga ke grup dari Pasopati maupun suporter lainnya. Kita juga sudah antisipasi untuk suporter yang berangkat sendiri-sendiri."
Suporter Indonesia Rusuh, PSSI Tak Perlu Tunggu FIFA Beri Sanksi
Menurut Kode Disiplin PSSI, tingkah laku buruk penonton adalah tanggung jawab klub tuan rumah, badan pengawas atau pelaksana pertandingan.
Panitia Targetkan Ratusan Peserta 'Bersepeda di Jantung Borneo III'
bersepeda di jantung borneo merupakan wadah bagi antusiasme masyarakat terhadap olahraga sepeda di Indonesia dan dunia, sekaligus wadah baru menemukan bakat-bakat baru yang dimiliki Indonesia
Most Popular / Trending
Recent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 19
Kabar Baru Jam 18
Kabar Baru Jam 17
DPR Desak Menteri BUMN Evaluasi Total BUMN
Perempuan dan Anak Dalam Pusaran Terorisme