NUSANTARA

Mudik Nataru, KAI Daop 6 Yogyakarta Operasikan 27 Rangkaian KA Jarak Jauh

"Menjelang libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), PT Kereta Api Indonesia (KAI) menambah jumlah rangkaian kereta."

Nataru

KBR, Yogyakarta – Menjelang libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), PT Kereta Api Indonesia (KAI) menambah jumlah rangkaian kereta.

Hal ini seiring dengan membludaknya jumlah penumpang kereta api jarak jauh maupun lokal di Yogyakarta.

Deputi Executive Vice President (EVP) Daerah Operasi (Daop) 6 Yogyakarta Ririn Widiastuti mengatakan, pada hari biasa jumlah penumpang di Daop 6 Yogyakarta sekitar 10 ribu orang per hari. Namun menjelang libur Nataru meningkat signifikan hingga 15 ribu sampai 17 ribu orang per hari.

Oleh karena itu, PT KAI Daop 6 Yogyakarta menambah 3 rangkaian kereta selama dua minggu ke depan.

Jika biasanya PT KAI hanya mengoperasikan 24 kereta, maka di masa libur Nataru total rangkaian kereta yang beroperasi di DAOP 6 Yogyakarta berjumlah 27 kereta per hari.

"Jadi kalau penambahan kereta ini nggak jauh beda jarak jauh dengan Lebaran lalu. Kami memiliki 17 KA regular, 9 KA tambahan, ditambah 1 tadi baru kita jalankan untuk relasi Jogja-Gambir itu di pukul 05.40 WIB. Jadi total untuk KA jarak jauh yang berangkat dari DAOP 6 ada sekitar 27 KA," katanya di sela Apel Gelar Pasukan Nataru 2022/2023 di Stasiun Tugu Yogyakarta, Kamis (22/12/2022).

Baca juga:

KAI Siapkan 5,5 Juta Kursi saat Nataru, Naik 21 Persen

BMKG: Ada Potensi Cuaca Ekstrem Saat Mudik Nataru

https://kbr.id/nasional/12-202...

https://kbr.id/nasional/12-202...

Libur sekolah

Menurut Ririn, membludaknya jumlah pengguna kereta api ini karena berbarengan libur panjang anak sekolah.

Di samping itu mobilitas dan perekonomian masyarakat sudah mulai berjalan mengarah ke normal pasca pandemi Covid-19 selama kurang lebih 2 tahun belakangan ini.

"Dari capaian internal kami sampai dengan saat ini mengarah ke capaian tahun 2019 lalu meskipun belum optimal. Harapannya di tahun depan sudah ada perbaikan lagi meskipun di tengah ancaman resesi. Kita optimisi capaian di depan bisa kami usahakan atau kami upayakan semaksimal mungkin," ujarnya.

Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta, Franoto Wibowo menambahkan, selain menambah jumlah rangkaian kereta, pihaknya juga membuka posko angkutan Nataru 2022/2023 selama 18 hari ke depan. Posko tersebut dibuka mulai 22 Desember 2022 sampai 8 Januari 2023 mendatang.

"Posko ini dibuka untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada pelanggan di stasiun-stasiun KA agar berjalan lancar, aman dan nyaman," paparnya.

Franoto Wibowo mengatakan untuk mendukung posko tersebut PT KAI juga mempersiapkan sumber daya manusia, sarana prasarana maupun hal lain yang berkaitan dengan pelayanan KAI secara keseluruhan.

Untuk tahun ini, DAOP 6 Yogyakarta menyiagakan 1.940 pegawai mulai dari pelaksana hingga Top Management.

"Mereka melakukan penjagaan di posko untuk memastikan pelayanan dan penerapan prokes di stasiun berjalan baik. Seluruh petugas operasional baik masinis dan asisten masinis kami siapkan sesuai SOP," imbuhnya.

Selain itu, para petugas frontliner seperti kondektur, prama dan prami serta costumer service harus memastikan keselamatan, keamanan dan kenyamanan penumpang terutama di peak season seperti libur Nataru ini.

"Harapannya seluruh proses perjalanan mudik maupun balik berjalan lancar tanpa kendala selama libur Nataru," jelasnya.

Baca juga:

Libur Nataru, Jateng Siap Buka 1.235 Destinasi Wisata

Strategi Pemerintah Memastikan Nataru Aman dan Lancar

https://kbr.id/nusantara/12-20...

https://kbr.id/nasional/12-202...

Pada libur Nataru tahun ini sebanyak 485 petugas keamanan internal yang terdiri dari 149 organin dan 336 non organic, 8 BKO dari TNI dan Polri juga diterjunkan.

Petugas pengamanan itu akan melakukan pengamanan di atas KA, stasiun serta patrol mobile sepanjang lintas jalur KA yang rawan akan tindakan kejahatan.

Menurut Franoto, untuk meningkatkan keselamatan perjalanan kereta api di masa angkutan Nataru ini, PT KAI juga menyiapkan 10 petugas pemeriksa jalur ekstra, 20 petugas penjaga pintu perlintasan ekstra dan 2 petugas untuk posko di titik-titik rawan.

"Petugas tersebut akan dikerahkan untuk memantau apabila terjadi rintang jalan atau peristiwa luar biasa hebat yang bisa menghambat perjalanan KA," pungkasnya.

Editor: Agus Luqman

  • Nataru
  • Natal 2022
  • Tahun Baru 2023
  • PT KAI
  • libur nataru

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!