NUSANTARA

IPW: Penembakan Polisi Karena Masyarakat Kecewa

IPW: Penembakan Polisi Karena Masyarakat Kecewa

KBR68H, Jakarta- Lembaga pemantau polisi IPW menilai aksi penembakan polisi yang tengah marak terjadi merupakan tindak kriminal murni.

Ketua Presidium IPW, Neta S Pane mengatakan kejahatan tersebut muncul lantaran ada sejumlah masyarakat yang kecewa terhadap kinerja kepolisian saat ini. Pihaknya juga berkesimpulan, aksi brutal tersebut bukan merupakan ulah teroris.

"Dalam aksi terorisme di mana para teroris itu menyerang polisi, itu mereka dilakukan di depan, jadi kantor polisi di Sumater Utara diserang dari depan, kantor polisi Poso di depan, begitu juga anggota polisinya, di Solo juga polisi diserang dari depan. Tapi empat kasus penyerangan polisi di Jakarta itu serangannya dari belakang, jadi modusnya berbeda dengan penyerangan yang dilakukan teroris," kata Neta saat dihubungi KBR68H, Sabtu (17/8).

Beberapa bulan terakhir telah terjadi sekitar empat penembakan dan dua penyerangan pada anggota polisi. Semalam, dua anggota Polsek Pondok Aren, tewas setelah ditembak orang tidak dikenal. IPW menghimbau agar polisi meningkatkan kewaspadaan atas tindakan kejahatan sejumlah masyarakat tersebut.


Editor: Pebriansyah Ariefana

  • penembakan polisi
  • IPW
  • tangerang

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!