NUSANTARA

Cara Pemerintah Pusat Bantu 16 Ribu Siswa Miskin di Ambon

"Pemerintah Pusat awal September 2013 mengucurkan Rp 11 milyar lebih dana bantuan siswa miskin (BSM) kepada 16.150 siswa miskin SD, SMP, SMA dan SMK se-Kota Ambon."

Radio DMS

Cara Pemerintah Pusat Bantu 16 Ribu Siswa Miskin di Ambon
Pemerintah Pusat, 16 Ribu, Siswa Miskin, Ambon

KBR68H, Ambon- Pemerintah Pusat awal September 2013 mengucurkan Rp 11 milyar lebih dana bantuan siswa miskin (BSM) kepada 16.150 siswa miskin SD, SMP, SMA dan SMK se-Kota Ambon.

Kepala Bagian Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan kota Ambon, Jhon Lewaherilla mengatakan dana BSM tersebut diberikan sesuai dengan data yang diusulkan oleh Dinas Pendidikan Kota Ambon kepada Dirjen Pendidikan Pusat.

Dana itu berdasarkan jumlah penerima bantuan siswa tingkat SD sebanyak 8.777 siswa, SMP sebanyak 3.470 siswa, SMA sebanyak 1.275 siswa dan tingkat SMK sebanyak 2.628 siswa.

Jhon Lewaherilla mengatakan masing-masing siswa mendapat Rp 700 ribu. Jhon Lewaherilla menambahkan BSM ini diberikan kepada siswa miskin yang terancam putus sekolah, serta memiliki kartu perlindungan kesehatan.

Dana tersebut dapat membantu siswa kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan. Lewaherilla berharap dana BSM  dapat digunakan sesuai dengan peruntukannya.

Sumber: DMS
Editor: Anto Sidharta

  • Pemerintah Pusat
  • 16 Ribu
  • Siswa Miskin
  • Ambon

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!