NUSANTARA

DPR Papua Bentuk Tim Investigasi Tragedi Tinju Nabire

"Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP) bakal membentuk tim investigasi bersama tragedi tinju di Nabire yang menewaskan belasan orang, Minggu pekan lalu.."

Radio Swara Nusa Bahagia

DPR Papua Bentuk Tim Investigasi Tragedi Tinju Nabire
DPR Papua, Tim Investigasi, Tinju Nabire

KBR68H, Jayapura – Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP) bakal membentuk tim investigasi bersama tragedi tinju di Nabire yang menewaskan belasan orang, Minggu pekan lalu..

Ketua Komisi A yang membidangi Hukum dan Keamanan DPRP, Ruben Magay mengatakan, tim investigasi bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Papua, LSM serta wartawan. Menurutnya, tim dari DPRP nantinya akan melibatkan Komisi A dan beberapa anggota yang berasal dari Daerah Pemilihan Nabire.

"Ya kami tadi sudah laporkan pak gubernur jadi saran dari pihak gubernur harus bentuk tim, bersama dengan LSM etrus dari provinsi mungkin juga dari wartawan. Mungkin setelah ini besok kita sudah tindaklanjuti berapa orang harus turun,” tutur Ruben Magay

Sebelumnya, pada Minggu malam terjadi kericuhan antarpenonton dalam pertandingan tinju memperebutkan piala bergilir Bupati Nabire. Seabnyak 18 orang tewas dalam insiden ini. (Andi Iriani)

Editor: Anto Sidharta

  • DPR Papua
  • Tim Investigasi
  • Tinju Nabire

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!