NUSANTARA

Belasan Kabupaten Belum Laporkan Penggunaan Dana Otsus Tahap Pertama

"Setidaknya ada 18 kabupaten dari 29 Kabupaten/kota di Papua yang belum melaporkan hasil pertanggung jawaban penggunaan dana Otonomi Khusus (otsus) tahap pertama 2013."

Andi Iriani

Belasan Kabupaten Belum Laporkan Penggunaan Dana Otsus Tahap Pertama
dana otsus, papua

KBR68H, Jayapura – Setidaknya ada 18 kabupaten dari 29 Kabupaten/kota di Papua yang belum melaporkan hasil pertanggung jawaban penggunaan dana Otonomi Khusus (otsus) tahap pertama 2013.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Provinsi Papua, Benyamin Arisoy menegaskan, untuk Kabupaten yang belum menyerahkan laporan maka dana otsus tahap kedua tak akan dicairkan.

“Nah sekarang kita sudah ajukan permintaan tahap kedua. Saya harap tahap kedua dalam bulan ini akan turun. Sehingga kita kirim fresh money ke kabupaten/kota, kita juga tidak akan kirim sebelum kabupaten/kota itu walaupun dananya sudah ada. Sampai hari ini baru sepuluh atau sebelas yang menyampaikan laporan terhadap penggunaan dana otsus tahap pertama,” tegas Benyamin.

Benyamin Arisoy berharap, setiap kabupaten/kota bisa melaksanakan hak dan kewajibannya dalam pengelolaan dan penggunaan dana otsus. Sebab apabila pertanggung jawabannya dikerjakan tepat waktu tentunya tidak akan menghambat pencairan tahap berikutnya. Sehingga program otsus Papua bisa berjalan dan tepat sasaran.

Dia menambahkan, untuk mempercepat pembuatan laporan pertanggung jawaban tersebut, pihaknya sudah menurunkan tim ke setiap kabupaten untuk membantu penyelesaiannya.

Kata Benyamin, sebelumnya banyak kabupaten terlambat melaporkan pertanggung jawaban karena berbagai hal seperti Pemilihan Kepala Daerah ataupun terjadi konflik terutama di wilayah kabupaten pemekaran. Namun kali ini tidak ada alasan lagi untuk itu, sebab seluruh kabupaten pemekaran sudah melaksanakan Pilkada .

Alokasi dana Otsus tahun ini sebesar Rp 4,3 triliun dibagi 60 persen yang dikeluarkan untuk dana Respek sebesar Rp 515 miliar. Kemudian dibagi 60 untuk provinsi dan 40 untuk kabupaten/kota dengan PAGU yang sudah ada saat ini sebesar Rp 2,5 triliun. 


Editor: Antonius Eko


  • dana otsus
  • papua

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!