NUSANTARA

Pemkot Pontianak Percantik Taman Alun Kapuas

"Tak butuh waktu lama Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mengubah image "

Radio Volare FM

Pemkot Pontianak Percantik Taman Alun Kapuas
Pontianak, Taman Alun Kapuas

KBR68H, Pontianak- Tak butuh waktu lama Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mengubah image “Depan Korem” menjadi Taman Alun Kapuas. Dibangun besar-besaran sejak tiga tahun lalu, lokasi itu kini menyandang citra positif sebagai taman rekreasi keluarga bagi warga Kota Pontianak.

Sebelum 2005, tak banyak warga kota mendatangi taman ini. Citra taman depan Markas Korem (sekarang Kodam), dulu sebagai tempat pria hidung belang mencari pasangan kencan. Di lokasi ini juga banyak perjudian seperti kolok-kolok, liongfu, tebak biji, dan lainnya digelar secara terang-terangan.

“Citra negatif itu melekat kuat hingga ada keinginan baik pemerintah kota mereklamasi lokasi itu menjadi wahana rekreasi masyarakat. Kini Taman Alun Kapuas menjadi lokasi ramah bagi keluarga dan pelajar,” kata Walikota Pontianak, Sutarmidji.

Dalam semalam diperkirakan lebih 3.000 warga kota berbagai usia mengunjungi taman itu. Mereka sekadar duduk-duduk, mengelilingi taman, menikmati air mancur menari, hingga menemani anak-anak bermain.

Pemerintah berencana memperluas dan menambah sejumlah fasilitas publik di taman itu. Taman rencananya diperluas hingga tepian Sungai Kapuas belakang kantor Garuda Indonesia.

Pemerintah juga berencana memasang titik hotspot di lokasi ini untuk memudahkan pengunjung taman mendapatkan akses internet. Titik hotspot rencananya juga dipasang di Bundaran Untan sebagai bentuk pelayanan publik oleh pemerintah.

Efek dari pembenahan itu, pedagang sekitar taman mendapatkan pemasukan lumayan dari sekedar berjualan air minum, makanan, bahkan mainan anak. Para pemuda mendapatkan berkah lapangan pekerjaan sebagai juru parkir, dan Kota Pontianak memiliki lokasi bagi warga berekreasi melepas penat. 

Sumber: Radio Volare FM


Editor: Suryawijayanti

  • Pontianak
  • Taman Alun Kapuas

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!