NUSANTARA

Ribuan Santri Mulai Mudik, Stasiun Jombang Padat

Ribuan Santri Mulai Mudik, Stasiun Jombang Padat

KBR, Jombang- Lonjakan jumlah calon penumpang kereta api mulai terjadi di Stasiun Jombang, Jawa Timur, Rabu, 20 April 2022. Berdasarkan pantauan KBR, kondisi itu terlihat pada keberangkatan Kereta Api Jayakarta Premium, di mana terdapat ratusan hingga ribuan remaja berpakaian ala santri naik ke kereta tujuan Surabaya-Jakarta tersebut.

Ahfa Muhtada Kindi Muafa (13) adalah salah satu santri yang akan mudik. Santri Pondok Pesantren Darul Ulum Rejoso, Peterongan ini mengatakan akan mudik ke Magelang, Jawa Tengah. Ahfa mengaku sudah menyiapkan semua syarat bepergian yang diwajibkan di masa pandemi COVID-19. Antara lain vaksin dua kali.

Ia tak diwajibkan booster atau suntik vaksin penguat, sebab sesuai aturan terbaru pemerintah, mereka yang di bawah 18 tahun belum bisa mendapatkan vaksin booster. Karena itu tidak diperlukan tes PCR atau antigen sebagai persyaratan mudik Lebaran.

"Libur mulai dari ini dan rencananya mau mudik ke Magelang sampai tanggal 15 Mei 2022 nanti, senang karena tidak perlu tes PCR karena sudah vaksin 2 kali, enggak ribet-ribet lagi," tuturnya.

Baca juga:

Sementara itu, menurut Kepala Sub Urusan Customer Care Stasiun Jombang, Sunaris, peningkatan jumlah calon penumpang kereta api sudah terjadi sejak Selasa, 19 April 2022.

Kata dia, ada penambahan 50-60 persen calon penumpang dengan berbagai tujuan seperti Jakarta, Jawa Barat, maupun Jawa Tengah. Rata-rata calon penumpang didominasi kalangan santri yang hendak mudik ke kampung halaman mereka.

"Rata-rata penumpang dari Stasiun Jombang kalau kita lihat dari situasi kelihatannya dari beberapa pondok yang berasal dari Jombang, jadi Jombang ini kan ada Pondok Tebuireng ada Pondok Rejoso, ada Pondok Tambakberas dari sana juga itu. Tujuannya bisa ke Jawa Tengah ke Bandung, ke Jakarta, ini lengkap," ujarnya, Rabu, (20/4/2022).

Sunaris mengatakan meski jumlah penumpang mulai bertambah, namun sejauh ini tiket kereta api khususnya tujuan jarak jauh masih tersedia.

"Ketersediaan tiket existing masih tersedia, untuk jarak jauh juga. dan sejauh ini ada satu rangkaian kereta tambahan untuk sementara ini yakni KA Pasundan ada 7-9 rangkaian," jelasnya.

Editor: Sindu

  • Mudik
  • Mudik Lebaran
  • Ribuan Santri Mudik
  • Stasiun Jombang
  • Lebaran 2022
  • Kereta Api
  • pandemi covid-19
  • Santri Mudik

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!