NUSANTARA

PVMBG Bolehkan Warga Beraktivitas di Zona Bahaya Kawah Timbang

"Pusat Vulkanologi Mitigasi dan Bencana Geologi (PVMBG) akhirnya memberikan izin kepada warga untuk beraktivitas dalam radius berbahaya Kawah Timbang Dataran Tinggi Dieng Banjarnegara, Jawa Tengah."

Steve Saputra

PVMBG Bolehkan Warga Beraktivitas di Zona Bahaya Kawah Timbang
gas beracun, kawah timbang, dieng

KBR68H, Banjarnegara – Pusat Vulkanologi Mitigasi dan Bencana Geologi (PVMBG) akhirnya memberikan izin kepada warga untuk beraktivitas dalam radius berbahaya Kawah Timbang Dataran Tinggi Dieng Banjarnegara, Jawa Tengah.

Ketua Tim Tanggap Darurat Gunung Dieng, Umar Rohadi mengatakan warga bisa beraktivitas di kawasan 1 kilometer dari kaldera dengan sejumlah ketentuan. Misalnya tidak terjadi gempa dalam 6 jam terakhir atau didampingi tim tanggap darurat.

“Boleh beraktivitas di dalam radius 1 kilometer dengan catatan, dalam 6 jam terakhir tidak terekam gempa yang berpotensi memicu keluarnya gas beracun. Kedua, saat beraktivitas, matahari bersinar terik. Ketiga, didampingi oleh tim tanggap darurat yang dilengkapi dengan detektor gas dan dalam radius 1 kilometer tidak terdeteksi gas beracun. Keempat, masyarat harus keluar dari daerah bahaya jika terjadi gempa yang berpotensi memicu gas,” kata Umar Rohadi.

Ketua Tim Tanggap Darurat Gunung Dieng, Umar Rohadi menambahkan bencana Kawah Timbang menimbulkan efek yang dilematis buat masyarakat. Ini karena radius berbahaya sudah masuk ke lahan kentang milik petani setempat. Jika mereka dilarang, maka tanaman ketangnya akan rusak dan tidak bisa dipanen. Sementara, jika dibiarkan bisa mengancam keselamatan jiwa.

  • gas beracun
  • kawah timbang
  • dieng

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!