NUSANTARA

Gunung Kelud Meletus Puluhan Ribu Sapi Ikut Stres

Gunung Kelud Meletus Puluhan Ribu Sapi Ikut Stres

KBR68H, Jakarta- Kementerian Pertanian menyatakan sekitar 30 ribu sapi stres dan tidak produktif akibat erupsi Gunung Kelud di Malang, Jawa Timur. 


Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Syukur Irwantoro mengatakan dinas pertanian setempat telah mendirikan tiga pos guna menanggulangi masalah tersebut. Pihaknya juga telah memberikan bantuan dan pendampingan kepada para peternak di lima kecamatan di Kediri dan Malang.


"Pakan dalam sebulan ini sudah terpenuhi, kebutuhan mereka, obat-obatan dan vitamin sudah didrop. Dan kami di sana membangun tiga pos, ada tenaga medis dan paramedis veteriner untuk mendampingi mereka,” kata Syukur Irwantoro ketika dihubungi KBR68H, (22/2).


Syukur Irwantoro menambahkan pihak swasta ikut andil memberikan bantuan melalui pemerintah daerah. Menurutnya, saat ini kesehatan sapi-sapi tersebut sudah mulai membaik. Syukur memperkirakan dalam seminggu ke depan kondisi kembali normal seperti biasa. 


Letusan Kelud pada 14 Februari lalu telah membuat belasan ribu hektar tanaman padi, jagung, dan cabai gagal panen. Sementara Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana (Satlak PB) Kediri, Jawa Timur mencatat kerugian materi akibat letusan Gunung Kelud mencapai Rp 136 miliar.


Editor: Antonius Eko 

  • gunung kelud

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!