NUSANTARA

Duh... Dana Perbaikan Jalan di Jakarta Belum Cair

"KBR68H, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta belum mempunyai dana segar untuk memperbaiki jalan rusak di tahun 2014 ini."

Duh... Dana Perbaikan Jalan di Jakarta Belum Cair
jalan rusak, jakarta

KBR68H, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta belum mempunyai dana segar untuk memperbaiki jalan rusak di tahun 2014 ini. Sebab dana APBD 2014 DKI Jakarta belum bisa dicairkan.

Maka itu Balaikota menggunakan anggaran teknis pekerjaan umum. Gubernur Jakarta Joko Widodo mengatakan anggaran tersebut memang disediakan untuk mengantisipasi APBD 2014 yang belum cair. Anggaran cadangan itu juga akan digunakan untuk penanganan sampah dan taman serta pemeliharaan saluran penghubung di jalan raya.

"Anggaran-anggaran pemeliharaan yang diperlukan itu kan pemeliharaan bukan buat, ya udah. Anggaran untuk kebersihan bisa ndak? APBD belum keluar, bisa ndak? kalau ndak bisa berarti dua bulan ini sampah menumpuk, bisa ndak? Lubang-lubang perlu dikerjain, pemeliharaan perlu dikerjain, cepat ndak? kalau ndak, kalau nanti ada apa-apa, mau kamu disalahin?" kata Joko Widodo di Balaikota (17/2).

Gubernur Jakarta Joko Widodo menambahkan, saat ini pihaknya tengah fokus memperbaiki jalan rusak karena hujan mulai reda. Menurutnya, jalan rusak di lokasi genangan air akan dibeton. Sementara jalan rusak di tempat yang kering, akan diaspal.

Editor: Pebriansyah Ariefana

  • jalan rusak
  • jakarta

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!