NUSANTARA

Klaim Bupati Bogor soal Perizinan Makam Mewah

Klaim Bupati Bogor soal Perizinan Makam Mewah

KBR68H, Jakarta - Bupati Bogor Rachmat Yasin menegaskan tidak ada permasalahan dalam perizinan terkait proyek tanah makam mewah di daerah Bogor, Jawa Barat. Dia mengklaim, perizinan tersebut sudah sesuai prosedur. Menurutnya, tidak ada satupun aparatnya yang terlibat dalam kasus ini.

"Jadi yang bermasalah, saya tegaskan itu bukan proses perizinan, ada hal-hal di luar kewenangan saya yang ternyata itu di luar itu melakukan pelanggaran hukum. (Berarti bapak merasa kecolongan ?), ya bukan kecolongan itu di luar tanggung jawab saya, karena di luar itu ada proses yang dilakukan yang katakanlah itu penyuapan," kata Rachmat di Gedung KPK.

Bupati Bogor Rachmat Yasin hari ini diperiksa KPK sebagai saksi Kepala Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), Bogor Syahrul Raja Sempurnajaya.

Sementara, dalam kasus ini KPK telah menetapkan lima tersangka. Mereka adalah Ketua DPRD Bogor Iyus Djuher, pegawai Pemerintah Kabupaten Bogor Usep Jumenio, serta sejumlah pegawai dan Direktur PT Garindo Perkasa Sentot Susilo.

Editor: Anto Sidharta

  • Bupati Bogor
  • Makam Mewah
  • Rachmat Yasin

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!